Pindah ke Real Madrid Bukan Sekadar Harapan untuk Luis Diaz

Luis Diaz tinggalkan Liverpool?
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 28 Maret 2024
Pindah ke Real Madrid Bukan Sekadar Harapan untuk Luis Diaz
Luis Diaz (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sejak diboyong dari FC Porto pada Januari 2022 sebesar 47 juta euro, Luis Diaz menjadi salah satu pembelian terbaik untuk Liverpool. Kegigihan, kualitas teknik, dan nalurinya mencetak gol menyulitkan lawan.

Diaz, 27 tahun, sudah membantu Liverpool memenangi satu Piala FA dan dua Piala Liga. Saat ini, striker timnas Kolombia tengah berusaha memberikan kesuksesan untuk The Reds yang masih bersaing di Premier League dan Liga Europa.

Pada musim pertamanya membela Liverpool arahan Jurgen Klopp, Diaz sudah berhasil mencapai final Liga Champions. Kontraknya masih bertahan hingga 2027 dan Liverpool tak memiliki niatan menjualnya.

Diaz diproyeksikan untuk memimpin lini depan Liverpool setelah Klopp pergi di akhir musim ini. Terlebih, ada potensi Mohamed Salah hengkang bersama pemain-pemain senior lain yang sudah lama dilatih Klopp, atau kontraknya habis.

Baca Juga:

6 Pemain Liverpool yang Berpeluang Hengkang di Akhir Musim Mengikuti Jurgen Klopp

Southgate Akan Dipandang bak Hodgson di Liverpool jika Melatih Manchester United

Liverpool Tantang Man United dalam Perburuan Joao Neves

Di masa lalu produk akademi Barranquilla dan Junior FC pernah dirumorkan ke Real Madrid. Kans itu pun terbuka lebar, sebab Madrid tak pernah berhenti mencari bintang-bintang terbaik di Eropa.

Pendahulu Diaz di Kolombia, James Rodriguez pernah membela Madrid sementara Radamel Falcao pernah bermain di Premier League, tapi di Spanyol ia memperkuat Atletico Madrid.

Meramaikan isu kepergian Diaz dari Liverpool, Mane Diaz, ayah Diaz, tidak menutup harapan hengkang putranya ke Madrid: segalanya masih terbuka meski saat ini ia betah di Liverpool.

"Saya tidak mengetahui adanya hal positif dengan klub-klub Madrid," katanya Mane Diaz kepada Cadena SER. "Ada rumor yang beredar, tapi saya tidak pernah tahu apakah ada rumor lebih lanjut."

"Bersama Liverpool, semuanya lebih tepat. Direksi lebih tepat bagi Luis untuk sampai ke sana. Harapannya adalah dia bisa datang ke sini."

"Radamel Falcao sudah ada di sini, James Rodriguez juga. Akhirnya, itu tidak terjadi, tapi harapannya belum hilang (Diaz ke Madrid). Dia bermain dan klub-klub aktif," pungkas Mane Diaz.

Luis Diaz Liverpool Real Madrid Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.818

Berita Terkait

Inggris
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Liverpool dikabarkan sudah bersiap memburu penyerang baru yang akan diproyeksikan sebagai pengganti Mohamed Salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Inggris
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Liverpool, Manchester City, hingga Tottenham Hotspur sama-sama mengincar pemain yang sama: Antoine Semenyo.
Arief Hadi - Sabtu, 15 November 2025
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Spanyol
Tanpa Keraguan, Xabi Alonso Bakal Sukses di Real Madrid
Mantan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, meyakini tanpa keraguan apabila Xabi Alonso bakal sukses sebagai pelatih Los Blancos.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Tanpa Keraguan, Xabi Alonso Bakal Sukses di Real Madrid
Inggris
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Pasca melalui musim yang kuat bersama Liverpool dan juara Premier League, performa Mohamed Salah menurun.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Inggris
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Mantan pencari bakat Manchester United Piotr Sadowski melontarkan kritik kepada mantan majikannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Inggris
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Kontrak Andy Robertson habis di Liverpool pada 2026, tetapi sang pemain santai dengan situasi tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Italia
Dikonfirmasi Fabrizio Romano, AC Milan Pantau Penyerang Strasbourg
AC Milan butuh penyerang tengah murni yang dapat mencetak gol dan dikonfirmasi memantau pemain Strasbourg, Joaquin Panichelli.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Dikonfirmasi Fabrizio Romano, AC Milan Pantau Penyerang Strasbourg
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Bagikan