Alejandro Garnacho, Harta Berharga Milik Timnas Argentina
BolaSkor.com - Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, membawa 27 nama ke dalam skuad Albiceleste pada tur Asia di agenda internasional bulan Juni. Dari ke-27 nama tersebut tiga di antaranya tidak lagi bersama skuad.
Ketiga pemain itu adalah Lionel Messi, Nicolas Otamendi, dan Angel Di Maria yang mendapatkan izin dari Scaloni untuk berlibur bersama keluarganya. Ketiganya juga sudah bermain ketika Argentina menang 2-0 atas Australia di Beijing baru-baru ini.
Satu laga tersisa bagi Argentina yakni melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/06) pukul 19.30 WIB. Tanpa ketiga pemain tersebut, tim juara Piala Dunia 2022 masih memiliki kekuatan besar dengan kualitas individu di atas rata-rata.
Salah satu pemain yang aksinya dinanti kontra Indonesia adalah Alejandro Garnacho. Winger Manchester United berusia 18 tahun tersebut baru memulai debutnya di timnas senior Argentina kala melawan Australia.
Baca Juga:
Cari Alternatif Penyerang, Manchester United Pantau Striker Aston Villa
Manchester United Terlalu Lama Memantau, Kim Min-jae Pilih Bayern Munchen
Christian Eriksen Angkat Bicara soal Isu Transfer Rasmus Hojlund ke Manchester United
"Dan jika ini adalah mimpi (maka) jangan pernah bangunkan saya. Indah," ucap Garnacho usai memainkan debutnya dengan Argentina.
Sementara itu kiper Argentina, Emiliano Martinez, berharap Garnacho dapat menjadi masa depan Argentina dan saat ini ia bak harta kecil untuk timnas. Martinez juga berharap Garnacho dapat terus berkontribusi seperti Di Maria.
"Dia (Garnacho) orang yang sangat rendah hati. Dia datang untuk bekerja; dia tidak banyak bicara. Dia sangat bersemangat untuk bermain," papar Martinez kepada TyC Sports.
"Kenyataannya adalah dia sedikit berharga dan saya harap kita bisa membentuknya sehingga dia memberi kita sebanyak Angel Di Maria," harap penjaga gawang Aston Villa tersebut.
Berposisi sebagai penyerang sayap kiri, Alejandro Garnacho yang notabene produk akademi Man United memiliki kecepatan saat berakselerasi, serta kemampuan mencetak gol.
Arief Hadi
16.180
Berita Terkait
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Sebelum Jadi Pelatih Interim Manchester United, Darren Fletcher Minta Restu Sir Alex Ferguson
Prediksi dan Statistik Burnley vs Manchester United: Pembuktian Tanpa Ruben Amorim
Negosiasi Berjalan Mulus, Manchester United Selangkah Lagi Balikan dengan Ole Gunnar Solskjaer
Pecat Ruben Amorim, Bukti Buruknya Hierarki Manchester United