Update Transfer: Neymar Resmi Gabung Al Hilal, Chelsea Kembali Tikung Liverpool

Neymar dan Romeo Lavia memiliki klub baru.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 16 Agustus 2023
Update Transfer: Neymar Resmi Gabung Al Hilal, Chelsea Kembali Tikung Liverpool
Neymar (Twitter Al Hilal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Transfer musim panas 2023 masih terus bergeliat. Dalam beberapa jam terakhir, ada dua transfer besar yang terjadi. Pertama, Neymar resmi bergabung dengan Al Hilal. Sementara itu, Romeo Lavia menuju Chelsea.

Keinginan Neymar angkat kaki dari Paris Saint-Germain menemui kenyataan. Sang striker resmi bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Hilal. Proses transfer terbilang cepat karena keinginan yang sama dari semua pihak.

Neymar dan PSG telah bersepakat untuk berpisah karena situasi yang pelik. Sebagian suporter mulai menyuarakan untuk Neymar meninggalkan Paris setelah tidak juga meraih trofi Liga Champions.

Baca Juga:

Manchester United Punya Tiga Opsi Pengganti Harry Maguire

Prediksi Premier League 2023-2024: Tantangan Manchester City, Perebutan Empat Besar Memanas

Rasmus Hojlund dan Kiprah 6 Pemain Manchester United Asal Denmark

Kondisi tersebut membuat Al Hilal datang mendekat. Sebelumnya, Al Hilal ditolak Kylian Mbappe.

Akhirnya, kini Neymar telah diresmikan sebagai penggawa anyar Al Hilal. Ia bergabung dengan sejumlah pemain dari kompetisi Eropa lainnya, seperti Kalidou Koulibaly, Malcom, dan Ruben Neves.

Untuk mendapatkan Neymar, Al Hilal mengeluarkan dana 90 juta euro. Sementara itu, gaji Neymar mencapai 300 juta dolar Amerika Serikat dalam dua musim. Nilai bisa melonjak menjadi 400 juta dolar jika ditambah bonus dan kesepakatan komersial. Soal durasi kontrak, tidak ada opsi memperpanjang.

Beralih ke kabar lainnya, Chelsea kembali menikung Liverpool di bursa transfer. Setelah sebelumnya Moises Caicedo, kali ini adalah penggawa Southampton, Romeo Lavia.

Nama Romeo Lavia sudah lama berada di radar Liverpool. Sang pemain masuk dalam opsi untuk memperkuat sektor tengah The Reds.

Namun, Liverpool harus gigit jari. Alasannya, Lavia justru memilih pindah ke Chelsea. Ia telah memberikan persetujuan kepada Chelsea sejak Senin.

Menurut laporan dari Fabrizio Romano, Chelsea akan mengeluarkan biaya transfer sebesar 53 juta pounds. Selain itu, masih ada potensi bonus senilai 5 juta pounds. Lavia akan diperkenalkan sebagai pemain baru Chelsea pada pekan ini.

Al Hilal Neymar Romeo Lavia Chelsea
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.276

Berita Terkait

Inggris
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, berharap The Blues dapat bertahan lama di Liga Champions setelah menembus 16 besar pasca menang 3-2 atas Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Italia
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Perjalanan juara bertahan Serie A, Napoli, di Liga Champions musim ini berakhir dini usai kalah 2-3 lawan Chelsea. Rekor buruk Antonio Conte pun berlanjut.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga Liga Champions Napoli vs Chelsea di Stadio Diego Armando Maradona.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Inggris
Liga Champions: Chelsea Siap Hadapi 'Neraka' di Stadio Diego Armando Maradona
Liam Rosenior, pelatih Chelsea, menegaskan kesiapan timnya memainkan laga hidup mati yang akan diusung Napoli di Liga Champions.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Liga Champions: Chelsea Siap Hadapi 'Neraka' di Stadio Diego Armando Maradona
Italia
Laga Hidup Mati di Markas Napoli, Antonio Conte Tak Punya Rekor Bagus Lawan Chelsea
Napoli akan memainkan laga hidup mati di Liga Champions melawan Chelsea dan sang pelatih, Antonio Conte, tak punya rekor bagus melawan sang mantan.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Laga Hidup Mati di Markas Napoli, Antonio Conte Tak Punya Rekor Bagus Lawan Chelsea
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liga Champions Napoli vs Chelsea: Laga Hidup Mati Il Partenopei
Prediksi dan statistik pekan delapan fase liga Liga Champions Napoli vs Chelsea di Stadio Diego Armando Maradona.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Liga Champions Napoli vs Chelsea: Laga Hidup Mati Il Partenopei
Liga Champions
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Napoli vs Chelsea menjadi salah satu laga krusial pada matchday kedelapan Liga Champions 2025-2026 yang berlangsung Kamis, (29/1).
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Bagikan