Transformasi Harry Maguire di Bawah Arahan Erik ten Hag

Harry Maguire perlahan bangkit dari keterpurukan.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 09 April 2023
Transformasi Harry Maguire di Bawah Arahan Erik ten Hag
Harry Maguire (Twitter Resmi Manchester United)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kesabaran Erik ten Hag dalam membangkitkan Harry Maguire mulai memperlihatkan hasil positif di Manchester United. Kapten Red Devils itu tidak selalu bermain reguler mengingat ketatnya persaingan di jantung pertahanan tim, tetapi Ten Hag selalu memainkannya di momen yang tepat.

Seperti diketahui, duet bek reguler Man United adalah Raphael Varane dan Lisandro Martinez. Tidak hanya Maguire, bek dengan status pemain timnas seperti Victor Lindelof juga tidak banyak bermain karena persaingan tersebut.

Kendati demikian Maguire dan Lindelof terus bekerja keras. Hasilnya, ketika dipercaya bermain mereka tidak tampil mengecewakan. Seperti halnya penampilan solid Maguire ketika Man United menang 2-0 atas Everton pada lanjutan laga Premier League, Sabtu (08/04) malam WIB.

Selain clean sheets bagi Man United, Maguire juga memiliki penguasaan bola 6,5 persen, operan sukses 84 persen, memenangi lima duel perebutan bola udara, dan 1 tekel sukses hingga ia mendapatkan rating 7,1 di WhoScored.

Baca Juga:

Samai Rekor Legenda Klub, Gol Marcus Rashford Juga Jaga Keangkeran Old Trafford

Manchester United 2-0 Everton: Setan Merah Spesialis Laga Sabtu Siang

Tekuk Everton, Rekor Bagus Manchester United di Old Trafford Berlanjut

Maguire juga aktif berkontribusi dengan cara tim membangun serangan seperti memainkan bola lambung, serta transisi bermain dengan bola yang diopernya. Itu sudah cukup membuat Erik ten Hag kagum dengan transformasi bermain Maguire.

"Tidak mudah bagi Harry (untuk dirotasi dengan bek tengah lainnya)," ujar Ten Hag soal Maguire dikutip dari laman resmi Man United.

"Dan kemudian jika Anda kemudian menampilkan performa yang dia lakukan hari ini, dilakukan dengan sangat baik, dengan atau tanpa penguasaan bola, mendominasi dan mendikte. Itulah permintaan saya padanya dan dia melakukannya di lapangan."

"Saya pikir ini adalah Harry Maguire yang berbeda dari apa yang saya lihat di minggu-minggu, bulan-bulan pertama," lanjutnya.

"Dia mengambil begitu banyak inisiatif, mendominasi lawannya, masuk, memberikan umpan. Jadi penampilan yang sangat hebat dari Harry."

Maguire juga senang dapat memimpin tim kembali sebagai starter. Eks pemain Hull City dan Leicester City itu juga menilai saat ini performanya sedang bagus, baik dengan Inggris atau Man United.

"Pelatih ingin kami bermain agresif dan mendominasi laga. Di babak kedua kami profesional dan mengontrol pertandingan," ucap Maguire kepada BBC Sport.

"Senang memimpin tim di Old Trafford dan mencatatkan clean sheet dan mendapatkan tiga poin. Saya punya tanggung jawab untuk memastikan klub maju ke depan, entah itu saya bermain atau tidak."

"Saya merasa performa saya sedang bagus untuk Inggris dan Man United. Saya respek dan tahu bahwa kami punya kompetisi bagus di posisi saya di klub. Ada empat bek tengah internasional di klub ini dan kami saling mendorong untuk jadi yang terbaik."

Harry Maguire Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Inggris
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United
Dua legenda Manchester United, Nicky Butt dan Rio Ferdinand, sama-sama mengkritik Manuel Ugarte yang dinilai tak cukup bagus bermain untuk klub.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United
Inggris
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Xabi Alonso dikaitkan dengan Manchester United. Namun, ada satu faktor krusial yang membuat eks pelatih Leverkusen dinilai berisiko menangani Setan Merah.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Ragam
Melihat Staf Kepelatihan Michael Carrick di Manchester United
Michael Carrick telah resmi melatih Manchester United dan berikut staf kepelatihan yang dipilihnya.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Melihat Staf Kepelatihan Michael Carrick di Manchester United
Inggris
Alasan Manchester United Pilih Carrick ketimbang Solskjaer sebagai Pelatih Baru
Manchester United pada akhirnya memilih Michael Carrick ketimbang Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih baru. Apa alasannya?
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Alasan Manchester United Pilih Carrick ketimbang Solskjaer sebagai Pelatih Baru
Sosok
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Michael Carrick kembali ke klub yang membesarkan namanya untuk menggantikan Ruben Amorim yang diberhentikan pekan lalu.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Inggris
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Untuk menjalankan tugasnya, Michael Carrick telah merekrut staf pendukungnya, termasuk mantan tangan kanan Gareth Southgate.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Inggris
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, bersedia membantu Michael Carrick jika dia atau Ole Gunnar Solskjaer membesut Red Devils.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Inggris
Sir Jim Ratcliffe Tak Kompeten Sepak Bola, Manchester United Bisa Bernasib Sama dengan Nice
Ahli pada industri kimia, Pemilik Manchester United dan Nice, Sir Jim Ratcliffe dinilai tak kompeten pada sepak bola.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Sir Jim Ratcliffe Tak Kompeten Sepak Bola, Manchester United Bisa Bernasib Sama dengan Nice
Bagikan