Tidak untuk Dijual, Marcus Rashford Masuk Proyek Jangka Panjang Manchester United

Erik ten Hag bantah rumor Marcus Rashford ke Paris Saint-Germain (PSG).
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 16 Maret 2024
Tidak untuk Dijual, Marcus Rashford Masuk Proyek Jangka Panjang Manchester United
Marcus Rashford (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kepergian Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain (PSG) di akhir musim ini tak terhindarkan. Kontrak Mbappe berakhir dan kabarnya ia tak ingin memperpanjangnya, hingga ia berpotensi hengkang dengan status free agent.

Rumor kepergiannya santer beredar ke Real Madrid. PSG pun pasrah ditinggal Mbappe dan klub mulai menyaring nama calon penggantinya. Salah satu nama yang ramai dibicarakan belakangan ini adalah Marcus Rashford.

PSG kabarnya menyiapkan uang besar untuk memboyong Rashford dari Manchester United, sebesar 75 juta poundsterling. Potensi Rashford, 26 tahun, pergi pun terbuka karena ia melalui musim yang buruk setelah mencetak 30 gol musim lalu.

Kabar yang beredar itu pun segera dibantah oleh Erik ten Hag, pelatih Man United. Ia menegaskan apabila klub memperpanjang kontraknya bukan untuk dijual saat ini. Rashford masuk proyek jangka panjang Man United dan tidak untuk dijual.

Baca Juga:

PSG Terpincut Marcus Rashford, Manchester United Pasang Harga Rp1,9 Triliun

Kobbie Mainoo Akan Menjadi Pemain Top Manchester United untuk 15 Tahun ke Depan

Borussia Dortmund Salahkan Manchester United atas Buruknya Performa Jadon Sancho

"Kami tidak mengontraknya kembali musim lalu selama empat tahun (lebih) dengan niat untuk menjualnya sekarang. Dia harus menjadi bagian dari proyek ini," tegas Ten Hag seperti dikutip dari laman resmi Man United.

Isu ketertarikan PSG juga bukan sekedar isapan jempol belaka. Pada 2022 lalu Nasser Al-Khelaifi, Presiden PSG, mengakui klubnya juga tertarik merekrut Rashford terutamanya jika kontraknya habis dan ia pergi sebagai free agent.

"Dia pemain lain yang benar-benar luar biasa. Dan gratis? Untuk memiliki Rashford secara gratis, semua klub pasti akan mengejarnya," ucap Al-Khelaifi.

"Kami tidak menyembunyikannya, kami sudah berbicara sebelumnya dan tertarik. Tapi momen itu bukanlah momen yang bagus untuk kedua belah pihak."

Manchester United Marcus Rashford PSG Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Inggris
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Di bawah Darren Fletcher, Manchester United kembali bermain dengan empat pemain belakang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Inggris
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Manchester United kembali gagal meraih kemenangan dan harus puas imbang 2-2 melawan Burnley di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Inggris
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Pelatih Bournemouth Andoni Iraola mengungkapkan bahwa laga melawan Tottenham Hotspur bisa menjadi momen perpisahan Antoine Semenyo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Inggris
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Premier League pekan ke-21 menyajikan pertandingan seru antara tuan rumah Burnley menghadapi Manchester United di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Jadwal
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Manchester United akan bertamu ke markas Burnley pada pertandingan lanjutan Premier League 2025-2026, di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Bagikan