Tidak ke Liverpool, Romeo Lavia Pilih Chelsea
BolaSkor.com - Moises Caicedo bukan satu-satunya gelandang bertahan yang direkrut Chelsea pada bursa transfer musim panas 2023. Menyusul kedatangan Caicedo ke Stamford Bridge adalah pemain Southampton, Romeo Lavia.
Tinggal masalah waktu sebelum Lavia diresmikan sebagai pemain baru Chelsea arahan Mauricio Pochettino, sebab menurut laporan David Ornstein di Athletic, Lavia memilih gabung Chelsea ketimbang Liverpool.
Chelsea juga sepakat pada harga yang ditetapkan Southampton sebesar 50 juta poundsterling plus bonus. Dengan kabar tersebut, Chelsea membuat Liverpool 'kesal' karena kedua pemain itu seyogyanya juga dibidik The Reds - bahkan Caicedo menolak gabung Liverpool.
Baca Juga:
Bahas Caicedo, Klopp Juga Akui Salah dengan Ucapannya Mengenai Pogba
Breaking News: Tikung Chelsea, Liverpool Dapatkan Moises Caicedo
Saga Transfer Berakhir, Moises Caicedo Gabung Chelsea dan Dikontrak Delapan Tahun
"Romeo Lavia telah memilih gabung Chelsea dari Southampton. Liverpool juga mengejarnya tapi sadar akan keputusan tersebut," ucap David Ornstein.
"Chelsea dan Southampton punya hubungan bagus, jadi tidak ada masalah pada kesepakatan atau juga kesepakatan personal. Harga pada angka 50 juta poundsterling plus bonus."
Penjualan Lavia (19 tahun) juga menjadi keuntungan bagi Manchester City yang akan menerima 10 juta poundsterling, sebagai kesepakatan pada kontrak bersama Southampton kala menjualnya di masa lalu.
Lavia akan menjadi pemain kesembilan baru Chelsea pada musim panas 2023 setelah Diego Moreira, Christopher Nkunku, Axel Disasi, Nicola Jackson, Lesley Ugochukwu, Robert Sanchez, Angelo, dan Moises Caicedo.
Arief Hadi
16.325
Berita Terkait
Kisah Sedih Raheem Sterling
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Napoli vs Chelsea, Bertanding Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara