Tambah Talenta Muda untuk Masa Depan, Chelsea Rekrut Lesley Ugochukwu

Lesley Ugochukwu sepakat gabung Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 30 Juli 2023
Tambah Talenta Muda untuk Masa Depan, Chelsea Rekrut Lesley Ugochukwu
Lesley Ugochukwu (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Fokus Chelsea pada bursa transfer musim panas 2023 tidak hanya merevolusi skuad untuk Mauricio Pochettino, tetapi juga menatap masa depan dengan mengumpulkan talenta-talenta muda berbakat.

Kendry Paez, Andrey Santos, Omari Hutchinson, hingga Angelo Gabriel merupakan beberapa nama pemain muda yang direkrut Chelsea. Menyusul mereka adalah gelandang berusia 19 tahun asal Prancis, Lesley Ugochukwu.

Diwartakan The Athletic dan dikonfirmasi Fabrizio Romano, pakar transfer sepak bola Eropa, Chelsea sukses mengamankan servis Ugochukwu dari Stade Rennais pada harga 27 atau 28 juta euro. Ia akan teken kontrak berdurasi jangka panjang.

Baca Juga:

Pochettino Tegaskan Tidak Ada Perlakukan Spesial untuk Lukaku

UEFA Denda Chelsea Rp164 Miliar

Wesley Fofana Cedera, Chelsea Bergerak Cari Bek Baru

"Chelsea telah mengunci kesepakatan untuk merekrut talenta (kelahiran) 2004, Lesley Ugochukwu," ucap Fabrizio Romano.

"Kesepakatan harga pada 27 atau 28 juta euro disetujui Rennes. Tes medis sudah diagendakan dan juga kontrak jangka panjang."

Belum diketahui apakah Ugochukwu akan langsung bermain di tim utama Chelsea atau dipinjamkan ke klub lain. "Dipinjamkan ke Strasbourg atau bertahan di Chelsea, keputusan akan segera dibuat (juga dengan Pochettino)," imbuh Romano.

Mengingat posisinya adalah gelandang bertahan, ada potensi Ugochukwu langsung diintegrasikan ke tim utama sebagai antisipasi jika Chelsea gagal merekrut Moises Caicedo dari Brighton & Hove Albion. Brighton membanderolnya 100 juta poundsterling.

Musim lalu, Ugochukwu tampil 35 kali untuk Rennes dan ia akan jadi rekrutan baru Chelsea setelah Nicolas Jackson, Christopher Nkunku, dan Angelo Gabriel. Pada posisi gelandang Chelsea telah kehilangan Mateo Kovacic, N'Golo Kante, Ruben Loftus-Cheek, dan Mason Mount di musim panas ini.

Chelsea Bursa transfer Lesley Ugochukwu
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Inggris
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Liam Rosenior memahami apa yang diharapkan dari seorang pelatih Chelsea dan bersemangat menerima peran tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Inggris
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Chelsea bermain dengan 10 pemain di Derby London melawan Fulham pada pekan 21 Premier League dan kalah 1-2.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Inggris
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Pelatih Bournemouth Andoni Iraola mengungkapkan bahwa laga melawan Tottenham Hotspur bisa menjadi momen perpisahan Antoine Semenyo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Jadwal
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Pertandingan Fulham vs Chelsea pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026 akan digelar di Craven Cottage, Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Liga Indonesia
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Persita Tangerang menambah kekuatan mereka di putaran kedua Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Liga Indonesia
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Persija Jakarta melepas tiga pemainnya jelang duel penting kontra Persib Bandung akhir pekan nanti. Siapa saja pemain yang dilepas itu?
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Bagikan