Bundesliga

Sihir Xabi Alonso di Bayer Leverkusen

Xabi Alonso mencetak sejarah bersama Bayer Leverkusen.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 15 April 2024
Sihir Xabi Alonso di Bayer Leverkusen
Xabi Alonso (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Xabi Alonso membuktikan diri sebagai satu di antara pelatih muda terbaik saat ini. Ia tidak butuh waktu lama untuk membawa Bayer Leverkusen dari titik terendah menjadi juara Bundesliga.

Kisah gemilang Xabi Alonso bersama Bayer Leverkusen dimulai pada 5 Oktober 2022. Ketika itu, ia menerima tantangan menukangi Bayer Leverkusen yang sedang berada di titik nadir.

Bagaimana tidak, Leverkusen menduduki peringkat kedua terbawah di Bundesliga. Itu adalah musim terburuk kedua bagi Leverkusen sejak 1979.

Baca Juga:

Perbandingan Statistik Ruben Amorim dan Xabi Alonso, Dua Calon Pelatih Baru Liverpool

Jurgen Klopp Buka Suara soal Xabi Alonso Pilih Bertahan di Leverkusen

Xabi Alonso Pastikan Bertahan dengan Bayer Leverkusen

Pengalaman Alonso menukangi tim senior juga masih nihil. Sebelumnya, ia hanya memimpin Real Sociedad B.

Meski demikian, bukan berarti sihir Alonso tidak bisa terjadi dengan cepat. Hanya dalam tempo 18 bulan atau tepatnya 557 hari, Alonso membawa Leverkusen meraih gelar juara Bundesliga untuk pertama kalinya. Itu adalah yang pertama dalam sejarah 120 tahun klub.

Kemenangan 5-0 atas Werder Bremen di BayArena sudah cukup membawa Leverkusen mengukir sejarah. Dari 29 pertandingan, Leverkusen menuai 79 poin setelah 25 kali menang dan empat kali imbang. Hebatnya, Leverkusen tidak pernah tumbang sejauh musim ini.

Lebih jauh, dari 43 pertandingan di berbagai ajang pada musim ini, Leverkusen juga tidak pernah kalah. Werkself pun mencapai final DFB Pokal dan akan melawan Kaiserslautern. Selain itu, Florian Wirtz dan kawan-kawan juga menembus perempat final Liga Europa.

Menurut statistik, Leverkusen adalah satu-satunya tim di lima liga top Eropa yang belum pernah merasakan kekalahan pada musim 2023-2024. Musim ini akan terasa semakin manis jika Leverkusen berhasil meraih treble.

Bagi Alonso, catatan gelar juara Bundesliga pada awal kariernya adalah sesuatu yang luar biasa. Ia bangga dengan apa yang dilakukan timnya.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Ini adalah momen yang sangat spesial bagi klub. Memenangi Bundesliga untuk pertama kalinya dalam 120 tahun adalah sesuatu yang istimewa. Para pemain top. Saya sangat bangga dengan semua orang," ujar Alonso.

Beruntung bagi Leverkusen, sihir Alonso masih bisa terulang pada musim depan. Sebab, pelatih 42 tahun asal Spanyol itu memutuskan bertahan setidaknya satu musim lagi. Padahal, ia juga mendapatkan tawaran menukangi Bayern Munchen dan Liverpool.

Xabi Alonso Bayer Leverkusen Breaking News Bundesliga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Bagikan