Sassuolo 4-2 Juventus, Max Allegri Sudah Lihat Tanda Kekalahan Il Bianconeri

Juventus kalah 2-4 lawan Sassuolo pada laga lanjutan Serie A.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 24 September 2023
Sassuolo 4-2 Juventus, Max Allegri Sudah Lihat Tanda Kekalahan Il Bianconeri
Sassuolo 4-2 Juventus (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus menelan kekalahan perdana di Serie A 2023-2024. Bermain di Stadio Citta del Tricolore, markas Sassuolo pada pekan lima Serie A, Sabtu (23/09) malam WIB, Il Bianconeri kalah dengan skor telak 2-4.

Empat pencetak gol Sassuolo adalah Armand Lauriente (12'), Domenico Berardi (41'), Andrea Pinamonti (82'), dan gol bunuh diri Federico Gatti (90+5'), sedangkan dua pencetak gol Juventus datang dari Matias Vina (21') dan Federico Chiesa (78').

Kekalahan itu tidak mengejutkan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Diakui olehnya, ia sudah melihat tanda kekalahan tersebut ketika melihat anak-anak asuhnya kehilangan fokus pada beberapa hari terakhir.

Baca Juga:

Pemain Manchester United Manusia, Bukan Robot

Hasil Pertandingan: Man United Kembali Menang, Barcelona Comeback, Juventus Kalah

Erik Ten Hag Bantah Manchester United Berada dalam Krisis

"Saya telah menjalani beberapa pertandingan dalam karier saya, saya tahu kekuatan dan kelemahan tim-tim Serie A. Ini baru bab terakhir, saya sudah mendapat tanda peringatan selama beberapa hari terakhir yang kami coba redakan," papar Allegri dikutip dari Football-Italia.

"Sekarang kami tidak boleh berkecil hati, ada pertandingan penting yang akan datang dan kami harus berusaha meraih tiga poin."

"Ini adalah pertandingan saat kami kurang dalam hal mentalitas. Kami masih belum bisa beralih selama pertandingan, untuk tetap berada di dalamnya setiap saat."

"Saya sudah merasakan sensasi bahwa kami sedikit panik setiap kali bola dimasukkan ke dalam kotak penalti, hal yang tidak terjadi saat melawan Lazio atau pertandingan lainnya, jadi itu membuat saya waspada."

Untuk kali pertama di Serie A, Sassuolo mencetak empat gol dalam pertandingan melawan Juventus. Plus, untuk kali pertama juga pada periode dua Allegri melatih Juventus ia memilih susunan pemain yang sama dari laga sebelumnya. Sebelumnya ada 112 susunan pemain berbeda di seluruh kompetisi.

"Ada euforia di sekitar tim sejak Kamis. Orang bilang Juventus harus memenangi gelar. Bukan itu masalahnya, kami harus mencapai finis empat besar dan itu akan sulit," imbuh Allegri.

"Kami harus sadar bahwa kami harus berjuang keras untuk memenangkan setiap pertandingan. Kami tidak bisa bangkit dan mati dengan cepat, kami kalah dalam pertandingan yang buruk dan kami harus kembali meraih kemenangan pada hari Selasa," urainya.

Juventus Serie a Massimiliano Allegri
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.187

Berita Terkait

Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Italia
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
AC Milan urung memanfaatkan status tuan rumah di San Siro pada pekan 19 Serie A dan imbang 1-1 melawan Genoa.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Italia
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Memasuki paruh musim, Inter Milan sementara berada di puncak klasemen Serie A dengan keunggulan empat poin dari pesaing terdekat.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Italia
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Prediksi hasil AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026 versi superkomputer Opta, peluang kemenangan Rossoneri, statistik simulasi, dan misi Milan menekan Inter Milan di klasemen.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Bagikan