Liga Champions

Real Madrid Vs Manchester City: Panggung Audisi Erling Haaland

Haaland ingin menggunakan pertandingan mendatang untuk membuktikan nilainya kepada Madrid.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 02 April 2024
Real Madrid Vs Manchester City: Panggung Audisi Erling Haaland
Erling Haaland (twitter/ErlingHaaland)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid akan menjamu Manchester City di Santiago Bernabeu, Rabu (10/3) WIB. Erling Haaland disebut akan menggunakan laga perempat final Liga Champions ini untuk menunjukkan kemampuannya alias beraudisi.

Striker asal Norwegia tersebut menandatangani kontrak dengan City pada 2022, tetapi telah lama dikaitkan dengan kepindahan ke ibu kota Spanyol.

Media Spanyol AS melaporkan Haaland ingin menggunakan pertandingan mendatang untuk membuktikan nilainya kepada Madrid, yang juga berusaha merekrut Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain musim panas ini.

Baca Juga:

Mati Kutu Lawan Arsenal, Erling Haaland bak Pemain League Two

Saat Ini, Tepat Bandingkan Darwin Nunez dengan Erling Haaland

Jurgen Klopp Sadar Senjata Manchester City Bukan Hanya Erling Haaland

erling haaland

Haaland dikatakan kecewa dengan pergerakan Los Blancos yang masih terus mengejar Mbappe. Sedangkan Haaland memiliki keinginan untuk mendapatkan posisi penyerang utama di Madrid. Haaland berulang kali tidak mau secara terang mengatakan dirinya akan bertahan di City atau hengkang ke Madrid.

"Saat ini saya senang di City, tapi tidak ada yang tahu apa yang terjadi esok," ujar Haaland awal Maret lalu.

City mengalahkan Madrid dengan agregat 5-1 di semifinal tahun lalu, tetapi Haaland tidak mencetak satu pun gol untuk timnya. Kevin De Bruyne menyamakan kedudukan tim tamu dalam hasil imbang 1-1 di Santiago Bernabeu sebelum dua gol dari Bernardo Silva ditambah gol dari Manuel Akanji dan Julian Alvarez membuat City menang 4-0 di Etihad.

Meskipun Haaland diyakini bermimpi bermain untuk Madrid, City bekerja keras untuk memperpanjang kontraknya. Saat ini Haaland masih terikat kontrak hingga 2027.

Namun usaha City untuk memagari Haaland dengan perpanjangan kontrak tidak berjalan mulus. Pasalnya agen Haaland, Rafaela Pimenta, ingin mempertahankan klausul pelepasan yang memungkinkan dia bergabung dengan Madrid.

AS melaporkan, Madrid terbuka untuk memiliki Mbappe dan Haaland di tim yang sama, namun menyadari bahwa dibutuhkan finansial yang besar untuk mengakomodasi pasangan tersebut.

Liga Champions Real Madrid Manchester City Erling Haland Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.900

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Persija Jakarta melepas tiga pemainnya jelang duel penting kontra Persib Bandung akhir pekan nanti. Siapa saja pemain yang dilepas itu?
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Inggris
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Prediksi Fulham vs Chelsea versi superkomputer Opta di Premier League 2025/2026. Chelsea memang diunggulkan, namun peluang Fulham mencuri poin tetap terbuka. Simak persentase menang dan analisis lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Jadwal
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel panas penentu tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Basket
Agusti Julbe Tak Sabar Mulai IBL 2026 Bersama Dewa United Banten, Incar Juara Back to Back
Kehadiran pelatih dengan segudang pengalaman itu diharapkan bisa membawa Dewa United Banten mempertahankan gelar yang direbut musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Agusti Julbe Tak Sabar Mulai IBL 2026 Bersama Dewa United Banten, Incar Juara Back to Back
Jadwal
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter wajib menang demi menjaga puncak klasemen Serie A. Cek jadwal, jam tayang, dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Liga Indonesia
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Duel itu akan terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Inter Milan bertandang ke markas Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Laga ini jadi momen spesial bagi Cristian Chivu. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan statistik lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Liga Indonesia
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Partai akbar itu akan terjadi pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Barcelona menghadapi Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Barca diunggulkan berkat tren positif, tapi ancaman Williams bersaudara tak bisa diremehkan. Simak prediksi lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Inggris
Prediksi dan Statistik Burnley vs Manchester United: Pembuktian Tanpa Ruben Amorim
Manchester United bertandang ke markas Burnley dalam lanjutan Premier League. Tanpa Ruben Amorim, Setan Merah diuji di Turf Moor. Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Burnley vs Manchester United: Pembuktian Tanpa Ruben Amorim
Bagikan