Liga Champions

PSG Tersingkir, Kylian Mbappe Tunjuk Kambing Hitam

Kylian Mbappe mengungkapkan siapa yang harus disalahkan dari kegagalan PSG.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Rabu, 08 Mei 2024
PSG Tersingkir, Kylian Mbappe Tunjuk Kambing Hitam
Kylian Mbappe (x/PSG_English)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kylian Mbappe mengungkapkan siapa yang harus disalahkan dari kegagalan Paris Saint-Germain (PSG) melawan Borussia Dortmund di Liga Champions.

PSG gagal melaju ke final Liga Champions seusai kalah 0-1 di semifinal leg kedua. PSG kalah agregat 0-2. Usai pertandingan, Kylian Mbappe menunjuk dirinya sendiri sebagai pihak yang harus disalahkan.

Meski mendominasi penguasaan bola, mencatatkan 43 tembakan, dan membentur tiang gawang enam kali selama 180 menit pertandingan, Les Parisiens tidak berhasil mencetak gol.

"Saya berusaha membantu tim sebaik mungkin, namun yang saya lakukan tidak cukup," ujarnya dilansir laman 90min.

Baca Juga:

3 Alasan PSG Selalu Gagal Juara Liga Champions

PSG 0-1 Dortmund: Final Liga Champions Ketiga Die Borussen

Kembali ke Wembley, Akhir Bakti Marco Reus di Borussia Dortmund

"Dalam hal efisiensi di kotak penalti, saya merasa yang harus disalahkan. Saya yang seharusnya mencetak gol dan menjadi penentu. Ketika situasi baik, saya menjadi sorotan dan ketika tidak, saya harus menerima kritik. Itu tidak masalah."

"Saya seharusnya menjadi orang pertama yang mencetak gol malam ini," dia melanjutkan.

"Saya tidak yakin apakah Dortmund lebih baik ketimbang kami. Tidak perlu meremehkan mereka. Menurut saya, mereka lebih unggul di kedua kotak penalti. Mereka datang ke kotak penalti kami satu atau dua kali dan mencetak gol."

"Kami sering mendekati gawang mereka dan kami tidak berhasil mencetak gol. Itu adalah fakta," kata Mbappe.

"Ketika Anda bermain bagus, bola tidak membentur tiang, melainkan masuk. Hari ini, kami tidak cukup bagus, kami yang kalah."

Paris Saint-Germain Kylian Mbappe Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.477

Berita Terkait

Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid, El Clasico-nya Sepak Bola Eropa
Liverpool akan menjamu Real Madrid di putaran empat fase liga Liga Champions. Xabi Alonso melihat laga tersebut bak El Clasico-nya sepak bola Eropa.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid, El Clasico-nya Sepak Bola Eropa
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Real Madrid: Duel Klasik Raksasa Eropa Liga Champions
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid di Anfield.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Real Madrid: Duel Klasik Raksasa Eropa Liga Champions
Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Barcelona harus mundur dari perburuan Harry Kane. Gaji selangit striker Bayern Munich itu jadi penghalang utama Blaugrana untuk wujudkan transfer impian!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Malut United mengalahkan Persijap Jepara, sedangkan Arema FC mengambil tiga poin dari markas Semen Padang.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Timnas
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda Muda tergabung di Grup H bersama dengan Zambia, Brasil, dan Honduras.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Liga Indonesia
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
Pertandingan akan digelar di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11).
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
Spanyol
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Manchester United dikabarkan tertarik merekrut Vitor Roque dari Palmeiras. Jika transfer terjadi, Barcelona siap kecipratan 10 juta euro dari klausul jual-beli!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Liga Indonesia
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-17- akan tampil di ajang Piala Dunia U-17 2025 pada 3-27 November 2025 di Doha, Qatar.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Liga Indonesia
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Persik Kediri dijadwalkan menjamu Persebaya Surabaya pada 7 November mendatang.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 November 2025
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Bagikan