Prediksi dan Statistik Real Betis Vs Man United: Red Devils Punya Catatan Bagus di Spanyol

Real Betis akan menjamu Manchester United di leg dua 16 besar Liga Europa.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 16 Maret 2023
Prediksi dan Statistik Real Betis Vs Man United: Red Devils Punya Catatan Bagus di Spanyol
Real Betis vs Manchester United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Leg dua 16 besar Liga Europa akan dimainkan antara Real Betis melawan Manchester United di Benito Villamarin, Jumat (17/03) pukul 00.45 dini hari WIB. Red Devils punya keunggulan agregat gol 4-1 jelang laga tersebut.

Betis besutan Manuel Pellegrini butuh setidaknya menang 3-0 agar laga bisa berlanjut ke babak tambahan, potensi adu penalti. Sementara untuk lolos langsung Betis butuh menang 4-0. Laga nanti juga jadi yang pertama bagi Betis menyambut tim Inggris sejak 2005.

Man United juga punya catatan bagus di Spanyol. Lima dari tujuh laga tandang Man United dimainkan di Spanyol, mereka tak kalah di empat laga terakhir (dua kemenangan dan dua hasil imbang) dan musim ini mengalahkan Real Sociedad dan imbang lawan Barcelona.

Baca Juga:

Cedera, Garnacho Konfirmasi Absen Bela Timnas Argentina dan Man United

Legenda Man United Minta Antony dan Sancho Belajar dari Trossard

Real Betis Siapkan Kejutan untuk Manchester United

Penyerang Man United, Marcus Rashford, juga dalam kondisi bagus di Eropa dengan catatan 24 gol gol di kompetisi besar Eropa untuk klub. Dia bisa menjadi pemain keenam yang menorehkan 25 gol pada usia 25 tahun dan 136 hari.

Kabar Tim

Selain Martin Montoya yang absen karena namanya tak disertakan dalam skuad Betis, Pellegrini hanya tidak bisa memainkan Nabil Fekir karena cedera. Nama lainnya masih tersedia untuk dimainkan Pellegrini.

Sebaliknya untuk Man United, Erik ten Hag tak dapat memainkan Donny van de Beek, Christian Eriksen, Alejandro Garnacho karena cedera. Victor Lindelof juga diragukan karena sakit, sementara Anthony Martial dan Marcel Sabitzer juga demikian.

Komentar

Manuel Pellegrini tidak menutup kemungkinan comeback Betis karena mereka bermain di kandang. Pellegrini yakin dengan dukungan fans timnya dapat bermain dengan baik meski tertinggal jauh dari agregat gol.

"Yah, saya benar-benar percaya bahwa dalam sepak bola Anda tidak pernah tahu skor yang bisa diselesaikan oleh sebuah pertandingan," papar Pellegrini.

"Kami bermain jauh di sana. Selalu berbeda bermain di sini di rumah dengan fans kami di belakang tim kami, mengetahui dari awal bahwa kami bermain melawan tim besar dan mereka memiliki semua pilihan utama untuk lolos ke babak berikutnya."

"Tapi kami harus mencoba sejak menit pertama, pertama untuk memenangkan pertandingan, setelah itu mencoba mencetak gol yang kami butuhkan untuk lolos. Dan jika tidak, untuk memainkan permainan yang bagus dan menang di sini di rumah."

"Jadi, percaya pada tim saya, percaya pada fans kami dan kami mencoba, bersama-sama, untuk membalikkan skor," tegas Pellegrini.

Erik ten Hag menegaskan Man United siap memainkan jadwal padat dengan skuad yang dimilikinya. Selain itu juga Ten Hag menjelaskan bahwa musim ini ia jarang memiliki skuad penuh dengan pemain yang bugar, semua tersedia untuk bermain.

"Kami bisa mengatasinya. Kami memiliki pemain yang bisa pulih dengan baik di sela-sela pertandingan. Kami berhubungan dengan medis dan kinerja tentang apa yang bisa ditangani pemain. Kami bisa memadukannya. Ketika kami memasuki tahap akhir musim, kami bisa membawa tim terbaik kami," tambah Ten Hag.

"Saya pikir kami hanya memiliki satu pertandingan ketika kami memiliki skuad lengkap yang tersedia. Itu melawan Manchester City di kandang dan itu adalah satu-satunya waktu di musim ini. Setiap musim kami memiliki pemain yang diskors, cedera atau absen karena sakit."

Statistik

1. Laga nanti jadi laga kandang Betis pertama di Eropa menjamu tim Inggris sejak November 2005. Kala itu mereka menang 1-0 atas Chelsea di Liga Champions.

2. Termasuk laga nanti, lima dari tujuh laga tandang Man United di Eropa dimainkan di Spanyol - mereka tak kalah di empat laga terakhir (dua kemenangan dan dua hasil imbang).

3. Betis hanya sekali lolos pada satu dari enam laga besar Eropa ketika kalah di leg pertama.

4. Rashford total sudah mencetak 24 gol di Eropa dengan Man United. Ia bisa jadi pemain keenam yang mencetak 25 gol untuk tim pada usia 25 tahun dan 136 hari di laga nanti.

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

Real Betis (4-2-3-1): Claudio Bravo; Youssouf Sabaly, German Pezzella, Victor Ruiz, Miranda; William Carvalho, Guido Rodriguez; Sergio Canales, Ayoze Perez, Juanmi; Borja Iglesias

Pelatih: Manuel Pellegrini

Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Casemiro, Fred; Jadon Sancho, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Wout Weghorst

Pelatih: Erik ten Hag

Prediksi BolaSkor: Betis 1-2 Man United

Prediksi Manchester United Real betis Liga Europa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Prediksi
Prediksi dan Statistik Club Brugge vs Barcelona: Momen Blaugrana Meraih Tiga Poin di Jan Breydel Stadium
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Club Brugge vs Barcelona di Jan Breydel Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi dan Statistik Club Brugge vs Barcelona: Momen Blaugrana Meraih Tiga Poin di Jan Breydel Stadium
Prediksi
Prediksi dan Statistik Qarabag vs Chelsea: Pantang Remehkan Atlilar
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Qarabag vs Chelsea di Tofiq Bahramov Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi dan Statistik Qarabag vs Chelsea: Pantang Remehkan Atlilar
Prediksi
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Duel sengit antara dua tim yang sedang panas-panasnya akan terjadi saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Real Madrid: Duel Klasik Raksasa Eropa Liga Champions
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid di Anfield.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Real Madrid: Duel Klasik Raksasa Eropa Liga Champions
Spanyol
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Manchester United dikabarkan tertarik merekrut Vitor Roque dari Palmeiras. Jika transfer terjadi, Barcelona siap kecipratan 10 juta euro dari klausul jual-beli!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Inggris
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Musim ini sejarah akan terjadi di Premier League karena tidak akan banyak laga yang digelar saat Boxing Day, 26 Desember.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Inggris
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Manchester United dilaporkan siap mengajukan tawaran untuk gelandang muda Lille, Ayyoub Bouaddi. Bakat 18 tahun ini disebut calon pengganti Casemiro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Inggris
Momentum Kemenangan Berakhir, Ruben Amorim Tak Masalah Selama Manchester United Tidak Kalah
Manchester United imbang 2-2 melawan Nottingham Forest pada pekan 10 Premier League di City Ground.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Momentum Kemenangan Berakhir, Ruben Amorim Tak Masalah Selama Manchester United Tidak Kalah
Bagikan