Persaingan Ketat di Lini Depan, Folarin Balogun Berpeluang Pergi dari Arsenal

Mikel Arteta bahas masa depan Folarin Balogun.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 14 Juli 2023
Persaingan Ketat di Lini Depan, Folarin Balogun Berpeluang Pergi dari Arsenal
Folarin Balogun (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal berbenah menambah kedalaman skuad untuk menatap musim 2023-2024. The Gunners kembali bermain di Liga Champions setelah musim lalu finish sebagai runner-up di Premier League, menjadi kejutan dalam perburuan titel liga.

Mikel Arteta ingin menjaga level bermain timnya dan meningkatkan kualitas untuk musim depan. Rekrutan mereka pun tak main-main. Arsenal sudah mendatangkan Kai Havertz dari Chelsea dan semakin dekat mendapatkan Declan Rice.

Kedalaman skuad Arsenal membaik meski mereka kehilangan Granit Xhaka, tetapi klub juga dihadapkan pada ujian karena beberapa pemain dibidik tim lain. Seperti misalnya penyerang berusia 22 tahun, Folarin Balogun.

Musim lalu, Balogun tampil impresif saat dipinjamkan ke Reims dan mencetak 22 gol dari 39 laga di seluruh kompetisi. Klub-klub Eropa pun memantaunya dan Balogun dapat dijual dengan harga mencapai 50 juta poundsterling.

Baca Juga:

Bersama Arsenal, Kai Havertz Bisa Jadi Pemain Terbaik di Generasinya

William Saliba Teken Kontrak Baru, Arsenal Jaga Visi untuk Masa Depan

7 Hal yang Tidak Banyak Diketahui Mengenai Kai Havertz

Situasinya di Arsenal juga tak mudah, karena di lini depan ia bersaing dengan Eddie Nketiah dan Gabriel Jesus. Balogun juga menegaskan sebelumnya apabila ia tak mau lagi kembali dipinjamkan ke klub lain.

Artinya, entah Balogun akan lebih sering bermain di tim utama Arsenal atau hengkang ke klub lain yang menjanjikan jam bermain tersebut. Menanggapi situasi Balogun, Arteta tak berjanji pemain berpaspor Amerika Serikat itu bertahan.

"Baiklah, inilah yang biasa dia (Balogun) lakukan dan itulah mengapa kami memberinya menit bermain, dia layak menunjukkan kemampuannya," ucap Arteta dikutip dari Standard Sport.

"Saat ini dia bertahan dengan kami dan kita lihat nanti," tambah pelatih asal Spanyol tersebut.

Arsenal telah memainkan laga uji coba pramusim melawan Nurnberg di Max-Morlock-Stadion, Jumat (14/07) dini hari WIB, dan laga berakhir imbang 1-1. Balogun bermain di babak dua dari menit 55 setelah menggantikan Leandro Trossard.

Folarin Balogun Arsenal Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.766

Berita Terkait

Inggris
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku kecewa setelah timnya kebobolan dua gol saat bermain imbang 2-2 pada laga melawan Sunderland.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Inggris
Jadi Masalah untuk Tim-tim London, Kucing Hitam Akhiri Momentum Kemenangan Arsenal
Sunderland melanjutkan status tim kejutan Premier League dan teranyar, menahan imbang Arsenal 2-2 di Stadium of Light.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Jadi Masalah untuk Tim-tim London, Kucing Hitam Akhiri Momentum Kemenangan Arsenal
Hasil akhir
Hasil Premier League: Momentum Kemenangan Arsenal Berakhir, Chelsea Pesta Gol dan Dekati Puncak Klasemen
Hasil sementara dari pekan 11 Premier League dengan kemenangan telak Chelsea, serta Arsenal yang gagal menang.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Premier League: Momentum Kemenangan Arsenal Berakhir, Chelsea Pesta Gol dan Dekati Puncak Klasemen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Mantan kapten Arsenal, Granit Xhaka, akan berjumpa dengan mantan klubnya sebagai pemain Sunderland dan ia punya cerita menarik soal Mikel Arteta.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Italia
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Joshua Zirkzee kini jarang main di Manchester United dan menurut pandit sepak bola, Ruud Gullit, ia seharusnya bermain di AC Milan.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Bagikan