Performa Mbappe Menurun, Deschamps Tidak Khawatir
BolaSkor.com - Kylian Mbappe tidak puas dengan penampilannya belakangan ini. Demikian kata pelatih tim nasional Prancis Didier Deschamps saat mengumumkan skuad untuk kualifikasi Piala Eropa melawan Belanda.
Deschamps menyampaikan bahwa musim ini Mbappe mengalami kesulitan meski mampu mencetak tujuh gol di Ligue 1 untuk Paris St. Germain (PSG).
Baca Juga:
Hasil Liga Champions: Milan dan Barcelona Beda Nasib, PSG Kalah Telak dari Newcastle
Cedera, Robert Lewandowski Berpotensi Absen di El Clasico
Marc-Andre ter Stegen, Satu Laga Menuju Status Legenda Barcelona

Tengah pekan, PSG dihancurkan 1-4 Newcastle United di Liga Champions. Pada laga di St James' Park itu Mbappe tampil mengecewakan.
"Dia tidak dalam kondisi terbaiknya, sama seperti hasil yang diraih klubnya. Jelas, dengan semua yang dia mampu lakukan dan pengaruhnya, itu berdampak besar pada timnya," kata Deschamps dikutip dari Reuters.
Lebih lanjut, Deschamps mengatakan ini bukan pertama kalinya, atau yang terakhir, Mbappe mengalami periode buruk. Menurut Deschamps, mungkin Mbappe tidak melakukan persiapan musim panas seperti biasanya.
"Tetapi saya tidak khawatir tentang dia dan semangat kompetitifnya. Saya mengenalnya dengan baik. Dia tidak boleh puas saat ini. Bahkan ketika dia melakukannya dengan baik, dia ingin melakukan yang lebih baik," ucap Deschamps.
Yusuf Abdillah
9.909
Berita Terkait
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru