Premier League
Peluang Juara Masih Ada, Liverpool Diminta Fokus di Enam Laga Sisa
BolaSkor.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta asuhannya fokus pada enam laga terakhir Premier League. Klopp menyebut peluang juara masih terbuka setelah The Reds tersingkir dari Liga Europa dan Piala FA.
Klopp ingin Liverpool memanfaatkan kelelahan yang dialami tim pemuncak klasemen Manchester City yang harus berlaga dalam Piala FA melawan Chelsea.
"Saya pikir jika kami memenangkan semua pertandingan, ada peluang bagus untuk menjadi juara. Jika tidak, peluang bagus itu menjadi milik tim lain," kata Klopp dikutip AFP.
Baca Juga:
Mental Liverpool Tidak Boleh Berubah saat Jurgen Klopp Pergi
Berawal dari Mimpi Quadruple, Musim Liverpool Dapat Berakhir dengan Satu Trofi

Klopp menilai jadwal Premier League yang padat membuat tim-tim unggulan bisa saja kalah dalam laga-laga krusial.
"Siapa sangka Arsenal kalah dari Aston Villa?," kata Klopp.
"Oke, kami berpikir City bisa memenangkan semua pertandingan dan itu cukup sering terjadi, tapi mereka punya banyak pertandingan untuk dimainkan dengan lawan yang sulit," kata Klopp.
Liverpool menjadi pesaing utama City untuk perebutan gelar juara sejak 2017. Dalam enam musim terakhir, The Citizen lima kali juara, sementara The Reds merebutnya satu kali pada 2020.
Manchester City sementara memimpin klasemen dengan 73 angka, diikuti Arsenal dan Liverpool dengan 71 poin.
Yusuf Abdillah
9.557
Berita Terkait
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Saatnya Netizen Indonesia Bersatu, Link Vote Rizky Ridho di Puskas Award
Luka Modric Belum Pasti Perpanjang Kontrak di AC Milan
5 Peraturan Siaran Premier League di Korea Utara: Kim Jong-un Perintahkan Pertandingan Diedit
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil