Paul Pogba Tidak Merasakan 'Cinta' dari Fans Manchester United

Paul Pogba berbicara periode keduanya di Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 17 Juni 2023
Paul Pogba Tidak Merasakan 'Cinta' dari Fans Manchester United
Paul Pogba (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang asal Prancis, Paul Pogba, berbicara mengenai periode duanya kala membela Manchester United. Pogba menuturkan salah satu alasannya pergi karena ia tak merasakan 'cinta' atau dukungan dari fans Setan Merah.

Sebagaimana diketahui, Pogba (30 tahun) saat ini bermain di Juventus pada periode kedua. Kembali bermain untuk Il Bianconeri merupakan keputusan yang diambil Pogba setelah kontraknya habis dengan Man United pada 2022.

Dalam dua momen Juventus mendapatkan Pogba gratis setelah pertama melakukannya pada 2012, pasca promosi dari akademi Man United. Empat tahun di Juventus kala itu, Pogba berkembang pesat dan ditaksir banyak klub Eropa.

Juara Piala Dunia 2018 dengan timnas Prancis itu pun memilih kembali ke Man United pada 2016. Man United mengeluarkan dana hingga 105 juta euro untuk merekrutnya dan ia bertahan di klub sampai 2022.

Baca Juga:

Sinyal Positif dari Striker Incaran Manchester United, Rasmus Hojlund

Kabar Perburuan Striker Man United: Kane Menjauh, Fokus Bidik Hojlund

Christian Eriksen Angkat Bicara soal Isu Transfer Rasmus Hojlund ke Manchester United

Pada periode tersebut Pogba memenangi satu Piala Liga dan Liga Europa, mengakhiri penantian trofi dan saat itu klub dilatih Jose Mourinho. Pogba pun pergi pada 2022 karena kontraknya berakhir dan tidak diperpanjang.

Kepergiannya menyisakan cerita, sebab Pogba pergi tanpa ada rasa penyesalan dari fans atau upaya dari mereka untuk 'memintanya' bertahan. Setahun berbicara setelah kepergiannya itu, Pogba mengakui apabila ia tak mendapatkan dukungan dari fans Man United.

"Ketika saya meninggalkan Manchester, saya masih muda. Dan ketika Anda masih muda, Anda ingin membuktikan sesuatu. Saya datang ke Juve, ke klub Italia yang cukup muda, itu adalah ujian besar bagi saya. Tapi saya langsung melihat cinta dari para suporter," tutur Pogba dikutip dari Manchester Evening News.

"Saya melihat cinta klub. Saya sangat menyukai cara mereka bekerja dan belajar banyak. Saya kembali ke Manchester karena saya belum menyelesaikan pekerjaan saya di sana. Saya berkata pada diri sendiri 'Saya benar-benar ingin bermain dengan A (tim utama)' Saya melakukannya dan itu adalah tujuan yang dicapai untuk saya."

"Kami sudah menang, bukan Premier League, tapi gelar yang sudah lama tidak dimenangkan Manchester. Dan saya kembali ke Juve, mengapa? Karena klublah yang membantu saya mendorong diri saya sendiri."

"Dan benar-benar cinta dari fans, cinta dari klub yang saya dapatkan, saya tidak mendapatkan itu di Manchester. Saya cukup terkejut saat kembali ke Inggris, terlebih dengan uang transfer saya. Itu cukup menyedihkan."

"Tapi itu adalah dua klub yang sangat saya cintai, yang membuat saya berkembang dan saya hanya bisa mengucapkan terima kasih kepada dua klub ini. Mungkin saya bisa saja pergi ke klub lain, tapi hati saya yang memilih klub tersebut dan saya sering mengikuti kata hati saya," urai Pogba.

Pogba Paul Pogba Juventus Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Inggris
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Di bawah Darren Fletcher, Manchester United kembali bermain dengan empat pemain belakang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Inggris
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Manchester United kembali gagal meraih kemenangan dan harus puas imbang 2-2 melawan Burnley di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Inggris
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Premier League pekan ke-21 menyajikan pertandingan seru antara tuan rumah Burnley menghadapi Manchester United di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Jadwal
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Manchester United akan bertamu ke markas Burnley pada pertandingan lanjutan Premier League 2025-2026, di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Bagikan