Nostalgia – Atletico Madrid Awali Kisah Hebat Pangeran Bernabeu, Raul Gonzalez
BolaSkor.com – Pangeran Bernabeu. Julukan itu sangat identik dengan satu nama legendaris Real Madrid, Raul Gonzalez. Tidak ada nama lain yang layak mendapatkan status itu, meski mereka juga mengukir sejarah di Santiago Bernabeu seperti: Iker Casillas, Roberto Carlos, Zinedine Zidane, atau Cristiano Ronaldo.
Mewarisi Cantenaros atau produk akademi Madrid, Raul berada di akademi Madrid pada medio 1992-1994, promosi ke tim utama berkat kejelian Jorge Valdano melihat bakatnya, Raul menjadi bagian tak tergantikan dalam sejarah Madrid dari tahun 1994-2010.
Jiwa Raul adalah Madridista – sebutan untuk fans Madrid – dan fans Madrid, dari yang lawas hingga saat ini, mencintainya, mengidolainya, menyebutnya sebagai Pangeran Bernabeu. Titik. Tidak ada perdebatan mengenai kelayakan status tersebut (tanpa mengurangi rasa hormat kepada Ronaldo yang tidak berasal dari produk akademi Madrid).
Baca Juga:
Legenda Real Madrid Mulai Bermain Sepak Bola dari Jalanan
Nostalgia - Siaran Radio dalam Sepak Bola, Arsenal yang Pertama
Nostalgia - Ketika Taktik Pohon Cemara Milan Era Ancelotti Kuasai Eropa
Sepanjang kariernya dengan Madrid, Raul meraih enam titel Premier League, empat Piala Super Spanyol, tiga titel Liga Champions, satu Piala Super Eropa, dan dua Piala Intercontinental. 708 laga, 523 laga LaLiga, telah dimainkan Raul bersama Real Madrid – Raul di urutan dua setelah Andoni Zubizarreta memainkan 622 laga LaLiga.
Raul juga menempati peringkat lima top skor sepanjang masa LaLiga dengan torehan 228 gol dan berada di bawah Lionel Messi (419 gol), Cristiano Ronaldo (312 gol), Telmo Zarra (251 gol), dan Hugo Sanchez (234 gol). Semua catatan itu menggambarkan betapa hebatnya sosok Raul Gonzalez di era kejayaannya.
Tapi, bagi Anda yang tidak mengetahuinya, Raul tidak murni memiliki ‘darah’ Real Madrid karena ia bukan seutuhnya produk akademi Real Madrid Castilla, melainkan rival sekota, Atletico Madrid. Ya, Atletico punya peran besar membentuk kisah hebat Pangeran Bernabeu.
(Mau tahu apa peran Atletico dalam membentuk kisah legendaris Raul di Madrid? Simak halaman berikutnya.)
Arief Hadi
16.336
Berita Terkait
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta