Newcastle United 1-2 Liverpool: Darwin Nunez Bawa The Reds Comeback

Liverpool bisa memenangi laga berkat Darwin Nunez.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 28 Agustus 2023
Newcastle United 1-2 Liverpool: Darwin Nunez Bawa The Reds Comeback
Darwin Nunez (Twitter Liverpool)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool meraih kemenangan 1-2 ketika bertamu ke markas Newcastle United pada pertandingan pekan ketiga Premier League 2023-2024, di St. James' Park, Minggu (27/8). Meski tertinggal dan kalah jumlah pemain, tetapi The Reds bisa memenangi laga berkat Darwin Nunez.

Jurgen Klopp bermain dengan taktik andalannya, 4-3-3. Mohamed Salah, Cody Gakpo, dan Luis Diaz ditugaskan sebagai trisula maut di sektor serang. Sementara itu, sang pemain anyar, Wataru Endo, tampil sejak menit awal.

Dari kubu tuan rumah, Newcastle United juga menggunakan formasi yang mirip dengan Liverpool. Eddie Howe mengandalkan Sandro Tonali untuk menjadi motor permainan tim.

Pada 15 menit awal, tidak banyak peluang yang tercipta. Kedua tim masih saling membaca pergerakan lawan dan tidak mau mengambil risiko terlalu besar.

Baca Juga:

Resmi, Wataru Endo Jadi Pemain Kedua dari Jepang di Liverpool

Al Ittihad Rayu Mohamed Salah, Liverpool Ambil Sikap Tegas

Ogah Jadi Pelatih Cengeng, Jurgen Klopp Pahami Kemampuan Liverpool soal Transfer

Gol baru tercipta pada menit ke-25. Anthony Gordon membawa Newcastle United memimpin 1-0.

Gol bermula dari kesalahan Trent Alexander-Arnold dalam mengontrol umpan balik dari Mo Salah. Bola kemudian direbut Gordon yang berlari menuju gawang. Dengan tenang, Gordon menempatkan bola melewati kaki Allison.

Hanya tiga menit berselang, Liverpool kembali menelan pil pahit. Kali ini, sang kapten, Virgil van Dijk, mendapatkan kartu merah. Pemain internasional Belanda itu menerima kartu merah langsung setelah menjatuhkan Alexander Isak.

Kartu merah Van Dijk membuat Newcastle lebih banyak menekan. Apalagi, Jurgen Klopp juga menarik keluar Luis Diaz untuk memasukan Joe Gomez.

Namun, skor 1-0 untuk keunggulan Newcastle bertahan hingga turun minum. Liverpool menuju ruang ganti dalam keadaan tertinggal dan kalah jumlah pemain.

The Magpies menebar ancaman ketika babak kedua baru berjalan lima menit. Pergerakan Tonali membuat Joelinton memiliki ruang untuk memberikan bola kepada Miguel Almiron. Sayangnya, sepakannya masih melambung dari sasaran.

Liverpool mencoba membalasnya pada menit ke-67. Tusukan Diogo Jota dari sisi sayap kiri membuat Mo Salah punya ruang untuk melepaskan tembakan. Namun, ketika ingin menembak, Salah langsung dibendung Sven Botman dengan tekel yang bersih.

Newcastle nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-76. Akan tetapi, tembakan kaki kiri Almiron masih membentur tiang gawang.

Liverpool akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-81. Tembakan kaki kanan Darwin Nunez merobek jala gawang Newcastle pada bagian kiri bawah.

Ketika pertandingan terlihat akan berakhir imbang, Darwin Nunez kembali mencatatkan namanya di papan skor. Penyerang asal Uruguay itu mencetak gol pada masa injury time setelah menerima umpan Mohamed Salah.

Skor 1-2 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga peluit panjang. Raihan tiga angka membawa Liverpool naik ke posisi keempat klasemen sementara dengan raihan tujuh poin.

Susunan pemain:

Newcastle United (4-3-3): Nick Pope; Kieran Trippier, Sven Botman, Fabian Schar, Dan Burn; Joelinton, Bruno Guimaraes, Sandro Tonali; Miguel Almiron, Alexander Isak, Anthony Gordon.

Pelatih: Eddie Howe

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Joel Matip, Andy Robertson; Wataru Endo, Alexis Mac Allister, Dominik Szoboszlai; Mohamed Salah, Cody Gakpo, Luis Diaz.

Pelatih: Jurgen Klopp

Liverpool Breaking News Newcastle United Virgil van Dijk
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.182

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Barcelona mencatat kemenangan 2-0 atas Racing Santander pada laga babak 16 besar Copa del Rey, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil akhir
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
AC Milan memetik kemenangan 3-1 saat dijamu Como di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada laga tunda giornata ke-16 Serie A 2025-2026, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Bagikan