Mykhaylo Mudryk Baru Keluarkan 20 Persen Kemampuannya di Chelsea
BolaSkor.com - Penyerang Chelsea, Mykhaylo Mudryk, berbicara mengenai performa yang meningkat dalam beberapa pekan terakhir. Pemain 22 tahun itu mengaku baru mengeluarkan 20 persen kemampuannya.
Chelsea menghabiskan dana hingga 89 juta pounds untuk mendapatkan Mykhaylo Mudryk pada Januari tahun ini. Ketika itu, The Blues bersaing dengan Arsenal yang juga terpincut.
Baca Juga:
Pochettino Tegaskan Tidak Ada Perlakukan Spesial untuk Lukaku
Namun, dalam enam bulan pertamanya di London, penampilan Mudryk jauh dari harapan. Mendapatkan kesempatan tampil 17 kali, Mudryk gagal mencetak gol.
Akan tetapi, belakangan ini kinerja Mudryk membaik. Ia mencetak gol indah dalam kemenangan 4-3 atas Brighton pada laga pramusim.
"Saya merasa senang untuk semua tugas yang dilakukan demi mencetak gol ini. Ini bukanlah seluruh potensi yang saya miliki. Ini hanya 20 persen. Saya mersa baik karena bermain di bawah manajer kami, Mauricio Pochettino," ungkap Mudryk menurut laporan Daily Mail.
"Ini sangat bagus. Ini adalah tim baru yang menyenangkan," tambah sang pemain.
Mudryk pun mengingat gol indahnya ke gawang Brighton. Berbicara kepada Premier League Productions, Mudryk mengaku sangat menikmati penampilannya jelang musim baru bergulir.
"Saya menikmatinya. Ketika menembak, saya tidak memikirkan apa pun. Saya hanya sering berlatih dan ini berasal dari sana," ungkap Mykhaylo Mudryk.
Johan Kristiandi
17.877
Berita Terkait
Bersinar dengan Chelsea, Estevao Talenta Brasil Paling Berbakat setelah Neymar
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib