Musim Baru di Depan Mata, Pep Guardiola Tak Punya Gambaran Skuad Manchester City
BolaSkor.com - Manchester City, sebagai peraih treble winners musim lalu, merupakan salah satu tim di Eropa yang kiprahnya dinanti publik. Uniknya sang pelatih, Pep Guardiola, justru tak punya gambaran skuad timnya untuk musim depan.
Sejauh ini, aktivitas transfer The Citizens relatif sepi di bursa transfer musim panas 2023. Man City baru merekrut Mateo Kovacic dari Chelsea, sementara di satu sisi melepas Yangel Herrera, Ilkay Gundogan, dan Benjamin Mendy.
Faktanya masih ada potensi pemain hengkang menyusul rumor mengenai Riyad Mahrez, Aymeric Laporte, dan Bernardo Silva. Belum lagi Kyle Walker yang juga dibidik oleh Bayern Munchen arahan Thomas Tuchel.
Situasi itu membuat Pep Guardiola bingung. Ia tak tahu bagaimana gambaran skuad Man City jelang musim baru, dalam upaya mempertahankan status sebagai peraih treble.
Baca Juga:
Ultras Inter Labeli Romelu Lukaku Pengkhianat
Bernardo Silva Laris Manis, Man City Lirik Incaran Liverpool dan Newcastle
Inter dan Chelsea Sepakat, Romelu Lukaku Justru Negosiasi dengan Juventus
"Kami akan melihat apa yang kami miliki di akhir jendela transfer, tim mana yang akan kami miliki," kata Guardiola sebagaimana diwartakan dari Dailymail.
"Sejujurnya saya tidak berpikir (akan) ada gerakan ini. Saya pikir banyak hal yang akan terjadi. Itu sebabnya saya tidak bisa menjawab karena saya tidak tahu."
"Saya menginginkan yang terbaik untuk para pemain saya dan tentu saja klub juga terlibat dengan itu. Saya berbicara dengan Kyle dan semuanya baik-baik saja - kita akan lihat apa yang terjadi. Saya tidak bisa memberi tahu Anda apapun karena dia masih memikirkan hal itu."
Man City juga masih berupaya mengamankan bek asal Kroasia, Josko Gvardiol, dari RB Leipzig yang mematok harga tinggi. Tetapi di satu sisi berbeda, Man City juga memiliki kembali Joao Cancelo yang musim lalu dipinjamkan ke Bayern Munchen.
"Dia ada di sini. Joao sangat penting bagi kami di masa lalu. Dia kembali ke sini dan menjadi bagian dari grup. Kami akan melihat apa yang terjadi," urai Guardiola.
Arief Hadi
16.324
Berita Terkait
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Legenda Manchester United Klaim Arsenal Beruntung Masih di Puncak Klasemen
Testimoni Senne Lammens: Apa yang Dilakukan Michael Carrick Biasa Saja
Antoine Semenyo Datang, Oscar Bobb Merapat ke Fulham