Menolak Kibarkan Bendera Putih, Arthur Perjuangkan Tempatnya di Liverpool

Artur Melo maju terus pantang mundur.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 15 Oktober 2022
Menolak Kibarkan Bendera Putih, Arthur Perjuangkan Tempatnya di Liverpool
Arthur Melo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang asal Brasil, Arthur Melo, menolak menyerah dalam perjalanan barunya bersama Liverpool. Mantan pemain Barcelona itu bertekad bangkit dan memberikan yang terbaik untuk The Reds.

Arthur menghadapi waktu yang tidak mudah sejak bergabung dengan Liverpool. Ia datang pada musim panas ini dengan status pinjaman.

Arthur diturunkan ke tim U-21 untuk mengembalikan staminanya. Namun, badai bernama cedera datang dan membuatnya harus absen dalam waktu setidaknya tiga bulan. Itu artinya, Arthur akan melewatkan Piala Dunia 2022.

Meski demikian, Arthur tidak lantas mengibarkan bendera putih. Ia yakin bisa membuktikan bersama Liverpool.

Baca Juga:

Jurgen Klopp Dituding Jadi Penyebab Kepergian Sadio Mane dari Liverpool

Kalah dari Arsenal, Liverpool Koleksi Perolehan Poin Terendah Sejak Musim 2012-2013

Jurgen Klopp dan Siklus Buruk Tujuh Tahunan

"Minggu lalu bukan yang terbaik bagi saya. Sayangnya, seperti yang Anda tahu, cedera yang tidak menguntungkan pada paha kiri akan membuat saya absen untuk sementara waktu. Itu datang tepat pada saat setelah usaha keras dan banyak kerja keras. Saya siap untuk membangun diri di tim baru dan bertekad untuk memperjuangkan impian bermain di Piala Dunia," tulis Arthur di Instagram.

"Sekarang, saatnya bagi saya untuk tetap tegak dan bergabung dengan keluarga, melakukan semua yang diperlukan dengan tim, untuk memastikan kembali lebih kuat sesegera mungkin."

"Tidak ada yang akan menghalangi saya untuk maju dalam karier. Saya memiliki ambisi besar untuk menunjukkan apa yang bisa dilakukan di lapangan," imbuhnya.

"Sementara itu, saya akan terus mendukung rekan satu tim di Liverpool dan tim nasional Brasil yang saya cintai. Terima kasih untuk semua pesan dukungan."

Arthur tidak masuk dalam rencana Massimiliano Allegri pada musim ini dan ditinggalkan ketika Juventus melakukan tur pramusim di Amerika Serikat. Pada musim lalu, Arthur mencatatkan 31 penampilan di semua ajang dengan torehan satu assist.

Arthur Melo Breaking News Liverpool Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.874

Berita Terkait

Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Pekan 13 Premier League 2025-2026 berlangsung akhir pekan ini dan menghadirkan laga besar Chelsea vs Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Piala Dunia
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
sung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Kamis (27/8) malam waktu setempat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Pelatih Liverpool yang sedang tertekan, Arne Slot, mengatakan pertemuannya dengan pemilik klub adalah pembicaraan yang sama seperti saat tiba di Anfield.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Liga Europa
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025-2026 setelah memetik kemenangan besar 6-0 atas Maccabi Tel-Aviv.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil akhir
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Persaingan Liga Europa 2025-2026 semakin panas setelah menyelesaikan matchday 5 fase liga, Jumat (28/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bagikan