Jurgen Klopp Dituding Jadi Penyebab Kepergian Sadio Mane dari Liverpool

Sadio Mane pergi dari Liverpool gara-gara Jurgen Klopp?
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 27 September 2022
Jurgen Klopp Dituding Jadi Penyebab Kepergian Sadio Mane dari Liverpool
Jurgen Klopp dan Sadio Mane (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Enam tahun karier Sadio Mane di Liverpool merupakan masa-masa kesuksesan dalam kariernya. Dalam kurun waktu tersebut, pemain berusia 30 tahun meraih sukses di bawah arahan Jurgen Klopp.

Titel Liga Champions, Piala FA, Piala Liga, dan khususnya trofi Premier League yang sudah dinantikan selama 30 tahun diraih Mane bersama Liverpool. Akan tapi romansa itu berakhir pada musim panas 2022 dan Mane pindah ke Bayern Munchen.

Eks pemain RB Salzburg dan Southampton tersebut sedianya masih punya kontrak dengan Liverpool hingga 2023, namun dengan alasan ingin mencari tantangan baru, Mane pun memutuskan pindah ke Bayern Munchen.

Kepergiannya masih dirindukan Liverpool karena karakteristik bermain Mane berbeda dari striker The Reds lainnya, apalagi Liverpool dirundung banyak badai cedera pemain di awal musim ini.

Baca Juga:

Biar Semua Senang, Muncul Ide Tukar Firmino dengan Depay

Hasil UEFA Nations League: Portugal Pesta Gol, Spanyol Tumbang

Kabar Baik dari Mesir untuk Liverpool Mengenai Mohamed Salah

Mantan pemain Liverpool dan timnas Senegal, Salif Diao, menilai kepergian Mane dari Liverpool terjadi karena ia kurang dapat kasih sayang dari manajer Liverpool, Jurgen Klopp.

"Saya pikir dia (Mane) telah berada di sini (Liverpool) selama beberapa tahun dan saya pikir pada titik tertentu dia pikir dia tidak memiliki cinta yang benar-benar dia butuhkan, di sini di Anfield,” kata Diao kepada Liverpool Echo.

"Saya tidak berbicara tentang para penggemar, baginya saya pikir itu lebih dengan manajer."

"Segalanya tidak berjalan sebagaimana mestinya, itulah mengapa dia memutuskan untuk mencari tantangan baru. Saya pikir sebagai pemain top, setiap kali Anda bertahan empat hingga lima tahun di klub top, terkadang bagus untuk mencari tantangan baru."

Tak mudah bagi Liverpool move on dari Sadio Mane. Pasalnya Mane tidak hanya ideal dengan skema bermain Liverpool ala Jurgen Klopp, tetapi juga pekerja keras dan juga punya penyelesaian akhir yang bagus. Bahkan penggantinya Darwin Nunez masih dalam fase adaptasi.

“Semua orang tahu itu akan sulit. Untuk setiap pemain yang masuk, akan sulit untuk menggantikannya. Saya pikir orang-orang tidak menyadari kerja keras yang dia (Mane) lakukan di sini di Liverpool," imbuh Diao.

"Itu normal, dia pemain top. Dia telah menjadi salah satu dari tiga pemain terbaik, jika bukan yang terbaik, selama empat tahun terakhir di dunia. Dia terbukti di semua level. Tentu saja, akan sulit bagi pemain mana pun untuk masuk dan mengisi ruangnya. Ini akan memakan waktu," urainya.

Sadio Mane Liverpool Klopp Jurgen Klopp Bayern Bayern munchen
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.337

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Superkomputer memprediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Italia
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inter Milan aktif jelang akhir bursa transfer musim dingin 2026. Kabarnya, Inter mengincar gelandang Liverpool, Curtis Jones, jika Davide Frattesi pergi.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inggris
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Arne Slot mengatakan Liverpool hanya akan bertindak di bursa transfer jika itu bijaksana.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Ragam
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Fase liga Liga Champions 2025/2026 telah berakhir dan Arsenal menempati urutan satu tanpa pernah kalah. Arsenal bukan klub pertama yang melakukannya.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Inggris
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Arne Slot, pelatih Liverpool, lega The Reds menghindari fase play-off Liga Champions usai menang telak 6-0 atas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Bagikan