Manchester United Masih Aktif di Bursa Transfer Musim Panas 2023

Transfer Manchester United belum berakhir.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 19 Agustus 2023
Manchester United Masih Aktif di Bursa Transfer Musim Panas 2023
Erik ten Hag (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pergerakan Manchester United relatif melambat usai merekrut Rasmus Hojlund dari Atalanta. Striker asal Denmark itu jadi rekrutan ketiga Red Devils setelah Mason Mount (gelandang serang) dan Andre Onana (kiper).

Belakangan ini, sejumlah nama dikaitkan dengan Man United tetapi klub tidak melakukan pergerakan kongkrit, khususnya dalam melayangkan penawaran seperti Benjamin Pavard, Jean-Clair Todibo, atau Sofyan Amrabat.

Erik ten Hag, pelatih Man United, angkat bicara soal situasi transfer klubnya. Ditegaskan olehnya apabila Man United tidak pasif dan berhenti mencari pemain anyar. Menurutnya, Man United akan merekrut pemain baru jika ada kesempatan melakukannya.

Baca Juga:

Jumpa Tottenham, Erik Ten Hag Minta Manchester United Lebih Garang di Laga Tandang

Prediksi Premier League 2023-2024: Tantangan Manchester City, Perebutan Empat Besar Memanas

Rasmus Hojlund dan Kiprah 6 Pemain Manchester United Asal Denmark

"Skuad kami terjaga di semua posisi, tapi kami Manchester United, kami selalu mencari peningkatan dan ketika ada peluang kami akan menyerang (merekrut pemain)," tegas Ten Hag seperti dilansir dari Goal.

"Kami selalu mencari peluang (walaupun) saya pikir kami memiliki skuad yang bagus, dengan skuad ini kami yakin kami dapat mencapai target kami."

Ten Hag juga bicara kegagalan transfer Harry Maguire ke West Ham United. Seperti diketahui, Maguire urung ke West Ham karena tak tercapainya kesepakatan personal meski kedua klub sudah sepakat soal harga pemain.

"Saya senang dia ada di sini, kami membutuhkan skuad yang besar. Kami memiliki empat bek tengah, dengan Luke Shaw lima, kami membutuhkannya. Kami akan memainkan 60 pertandingan, banyak pemain kami adalah pemain internasional sehingga kami memiliki banyak beban," tambah Ten Hag.

"Dia harus berjuang untuk tempatnya. Terserah dia. Dia tahu apa yang saya harapkan darinya. Anda tahu apa yang saya harapkan dari seorang bek tengah, dia bisa melakukannya, dia memiliki kemampuan untuk melakukannya, dia harus menunjukkannya. Ini tentang karakter, untuk diyakinkan, untuk memainkan peran, dia memiliki semua kemampuan dan waktunya sudah tiba," urainya.

Erik ten Hag Bursa transfer Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.316

Berita Terkait

Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Dunia
Dikontrak Tiga Tahun, Maarten Paes Menuju Ajax Amsterdam
Penjaga gawang Timnas Indonesia, Maarten Paes, akan meninggalkan FC Dallas dan bergabung dengan Ajax Amsterdam.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Dikontrak Tiga Tahun, Maarten Paes Menuju Ajax Amsterdam
Inggris
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Kabar buruk datang dari Manchester United karena Patrick Dorgu kemungkinan akan absen selama beberapa pekan setelah mengalami cedera hamstring.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Italia
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Andre Onana dikabarkan membuka peluang kembali ke Inter Milan. Situasi di Manchester United membuat masa depan sang kiper jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Inggris
Legenda Manchester United Klaim Arsenal Beruntung Masih di Puncak Klasemen
Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menilai Arsenal beruntung masih memimpin klasemen Premier League. Persaingan ketat siap menjegal The Gunners.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Legenda Manchester United Klaim Arsenal Beruntung Masih di Puncak Klasemen
Inggris
Testimoni Senne Lammens: Apa yang Dilakukan Michael Carrick Biasa Saja
Senne Lammens menyebut apa yang dilakukan Michael Carrick di Manchester United hanyalah kembali ke dasar sepak bola. MU kini jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Testimoni Senne Lammens: Apa yang Dilakukan Michael Carrick Biasa Saja
Ragam
Prediksi Klub Baru dari 5 Pemain Top Berkualitas yang Kontraknya Berakhir pada Akhir Musim 2025/2026
Memasuki 2026 juga mengartikan pemain-pemain yang memasuki akhir kontrak, akan berstatus free agents (tanpa klub) di akhir musim 2025/2026.
Arief Hadi - Selasa, 27 Januari 2026
Prediksi Klub Baru dari 5 Pemain Top Berkualitas yang Kontraknya Berakhir pada Akhir Musim 2025/2026
Inggris
Bursa Transfer Liverpool: Tipis Kemungkinan Andy Robertson Hengkang ke Tottenham
Liverpool kemungkinan besar tidak akan menjual bek kiri Andy Robertson ke Tottenham Hotspur pada bursa transfer Januari ini.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Bursa Transfer Liverpool: Tipis Kemungkinan Andy Robertson Hengkang ke Tottenham
Inggris
Antoine Semenyo Datang, Oscar Bobb Merapat ke Fulham
Fulham sedang dalam tahap negosiasi untuk mendatangkan pemain sayap Oscar Bobb dari Manchester City.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Antoine Semenyo Datang, Oscar Bobb Merapat ke Fulham
Bagikan