Premier League

Liverpool 2-1 Brighton: The Reds ke Puncak

Liverpool menang 2-1 berkat gol yang dicetak Luis Diaz di menit ke-27 dan Mohamed Salah (65).
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 31 Maret 2024
Liverpool 2-1 Brighton: The Reds ke Puncak
Mohamed Salah (twitter/premierleague)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:


BolaSkor.com - Liverpool bangkit dari ketertinggalan dan mengemas tiga poin saat menjamu Brighton and Hove Albion di Anfield, Minggu (31/3). Liverpool menang 2-1 berkat gol yang dicetak Luis Diaz di menit ke-27 dan Mohamed Salah (65).

Bermain di Anfield, gawang tuan tumah langsung bergetar di awal laga. Brighton memimpin sejak menit kedua. Adalah Danny Welbeck yang menjebol gawang Liverpool.

Berawal dari kemelut di kotak penalti, striker Inggris itu menyambar bola dengan dengan sepakan deras, yang melesak masuk ke gawang Liverpool. Tim tamu unggul 1-0.

Liverpool tersentak dengan gol cepat itu. Beberapa peluang langsung dihadirkan Si Merah, di antaranya lewat Mohamed Salah hingga Alexis Mac Allister.

Baca Juga:

Jurgen Klopp Puji Calon Suksesornya di Liverpool, Roberto De Zerbi

Profil dan 5 Fakta Menarik Calon Pelatih Liverpool, Ruben Amorim

Xabi Alonso Gagal, Ruben Amorim Jadi Kandidat Terkuat Pelatih Baru Liverpool

Upaya Liverpool mencari gol penyeimbang akhirnya berbuah manis. Di menit ke-27, tuan rumah bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Luis Diaz yang mencetak gol ke gawang Brighton. Lewat skema sepak pojok, winger Kolombia itu bisa menceploskan bola ke gawang Brighton.

Laga cukup sengit usai skor kembali imbang. Baik Liverpool dan Brighton bisa jual beli serangan dan menghadirkan sejumlah peluang.

Namun, tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Liverpool terus memburu gol kemenangan. Sementara Brighton sesekali mencoba menghentak lewat serangan balik.

Memasuki menit ke-60, Liverpool mulai mengurung pertahanan Brighton. Pada menit ke-62, Dominik Szoboszlai melepaskan tembakan keras, namun bola masih melenceng.

Beberapa saat kemudian giliran Darwin Nunez yang melepaskan tembakan. Kali ini bola masih bisa dibendung kiper Brighton, Bart Verbruggen.

Tekanan bertubi-tubi The Reds akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-64. Lewat bangunan serangan yang apik, Mohamed Salah mengubah umpan dari Mac Allister menjadi gol. Liverpool berbalik unggul 2-1.

Liverpool kembali membobol gawang Brigthon pada menit ke-71. Namun gol dianulir VAR karena Luis Diaz dinilai berada dalam posisi offside saat Salah melepaskan umpan.

Selang empat menit kemudian, Salah mendapat peluang untuk menambah keunggulan Liverpool. Namun bola sepakannya terlalu lemah dan mengarah ke Verbruggen.

Pada menit ke-85, Brighton nyaris menyamakan kedudukan lewat Adam Lallana. Namun bola sepakan mantan pemain Liverpool itu masih melenceng tipis.

Di ujung laga, Verbruggen melakukan penyelamatan gemilang. Kiper Brighton itu dengan gemilang menepis bola sepakan Salah ke sudut kanan bawah gawang.

Skor 2-1 untuk Liverpool tidak berubah hingga laga usai. Dengan hasil ini Liverpool sementara naik ke puncak klasemen Premier League dengan 67 poin dari 29 laga.

Liverpool unggul tiga poin dari Arsenal yang baru akan memainkan laga ke-29 melawan Manchester City.


Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3): Caoimhin Kelleher; Conor Bradley, Virgil van Dijk, Jarell Quansah, Joe Gomez; Dominik Szoboszlai, Wataru Endo, Alexis Mac Allister; Mohamed Salah, Darwin Nunez, Luis Diaz.

Pelatih: Jurgen Klopp


Brighton (3-4-3): Bart Verbruggen; Joel Veltman, Lewis Dunk, Jan-Paul van Hecke; Tariq Lamptey, Pascal Gross, Carlos Baleba, Pervis Estupinan; Simon Adingra, Danny Welbeck, Jakub Moder.

Pelatih: Robert de Zerbi

Premier League Liverpool Brighton Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.431

Berita Terkait

Timnas
Sepekan Jelang Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Matangkan Taktik dan Adaptasi Cuaca
Timnas Indonesia U-17 tengah menggelar pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab.
Rizqi Ariandi - Senin, 27 Oktober 2025
Sepekan Jelang Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Matangkan Taktik dan Adaptasi Cuaca
Italia
Ditanya Tim Favorit di Italia, Bintang PSG Akui Mendukung AC Milan
Bradley Barcola, bintang muda PSG, mengaku sebagai pendukung AC Milan. Ia bahkan sempat jadi incaran Rossoneri sebelum gabung ke Paris Saint-Germain.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Ditanya Tim Favorit di Italia, Bintang PSG Akui Mendukung AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persis Solo Senin 27 Oktober 2025
Persib menghadapi Persis Solo, pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Senin (27/10) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persis Solo Senin 27 Oktober 2025
Lainnya
Angkat Besi Sumbang Medali Emas Kedua Untuk Tim Indonesia di AYG 2025
Cabang olahraga (cabor) angkat besi berhasil meraih medali emas kedua untuk Tim Indonesia di ajang Asian Youth Games Bahrain 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Angkat Besi Sumbang Medali Emas Kedua Untuk Tim Indonesia di AYG 2025
Liga Indonesia
Kelelahan, Bojan Hodak Rotasi Pemain Persib saat Hadapi Persis Solo
Persib Bandung akan menghadapi Persis Solo. Pertandingan lanjutan Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Bandung, Senin (27/10).
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Kelelahan, Bojan Hodak Rotasi Pemain Persib saat Hadapi Persis Solo
Internasional
Piala ASEAN FIFA Resmi Diluncurkan
Peluncuran ini dilakukan di sela KTT ASEAN ke-47 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Rizqi Ariandi - Senin, 27 Oktober 2025
Piala ASEAN FIFA Resmi Diluncurkan
Liga Indonesia
Masa Depan Jan Olde Riekerink sebagai Pelatih Dewa United Ditentukan dari Hasil di ACGL 2025
Hal tersebut disampaikan Presiden Dewa United Banten FC, Ardian Satya Negara saat ditemui seusai laga perdana ACGL 2025 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (26/10) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Masa Depan Jan Olde Riekerink sebagai Pelatih Dewa United Ditentukan dari Hasil di ACGL 2025
Italia
Alessandro Del Piero Klaim Igor Tudor Bukan Masalah Utama Juventus
Alessandro Del Piero membela Igor Tudor usai Juventus kembali kalah dari Lazio. Menurut sang legenda, krisis Bianconeri bukan karena pelatih, melainkan masalah lebih besar di dalam tim.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Alessandro Del Piero Klaim Igor Tudor Bukan Masalah Utama Juventus
Bulu Tangkis
Hasil French Open 2025: Fajar/Fikri Runner-up Usai Tunduk Dari Pasangan Korea Selatan
Fajar/Fikri gagal merebut gelar juara seusai tunduk di tangan pasangan Korea Selatan, Kim Won Ho/Seo Seung Jae pada babak final turnamen level Super 750 itu.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Hasil French Open 2025: Fajar/Fikri Runner-up Usai Tunduk Dari Pasangan Korea Selatan
Spanyol
Ejekan Nyelekit Vinicius Junior kepada Lamine Yamal
Panas! Vinicius Junior terlibat adu mulut dengan Lamine Yamal usai Real Madrid kalahkan Barcelona 2-1 di Bernabeu. Vinicius melontarkan ejekan pedas yang langsung dibalas Yamal di lorong stadion!
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Ejekan Nyelekit Vinicius Junior kepada Lamine Yamal
Bagikan