Lagi, Agen Jurgen Klopp Bantah Kliennya Tangani Timnas Jerman

Jurgen Klopp tidak akan menggantikan Hansi Flick di timnas Jerman.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 13 September 2023
Lagi, Agen Jurgen Klopp Bantah Kliennya Tangani Timnas Jerman
Jurgen Klopp (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Teka teki soal siapa penerus Hans-Dieter Flick atau Hansi Flick sebagai pelatih timnas Jerman belum berakhir. Saat ini, kursi kepelatihan Die Mannschaft masih ditempati oleh Rudi Voller sebagai pelatih interim.

Kans Voller untuk sepenuhnya menangani timnas Jerman masih terbuka, mengingat debutnya berakhir manis dengan kemenangan 2-1 atas Prancis pada laga persahabatan yang dimainkan di Signal Iduna Park, Rabu (13/09) dini hari WIB.

Kendati demikian, peluang DFB selaku Federasi Sepak Bola Jerman menunjuk pelatih lainnya juga ada. Beberapa kandidat sudah naik ke permukaan seperti Julian Nagelsmann, Felix Magath, Oliver Glasner, hingga Jurgen Klopp.

Namun, satu nama di antara nama-nama tersebut layak dicoret dari kandidat pengganti Flick. Dia adalah Jurgen Klopp yang saat ini menangani Liverpool.

Baca Juga:

Rekrut Banyak Gelandang, Transfer Liverpool Masih Belum Lengkap

Prediksi Premier League 2023-2024: Tantangan Manchester City, Perebutan Empat Besar Memanas

Maaf Jerman, Jurgen Klopp Hanya Mau Latih Liverpool

Marc Kosicke, agen Klopp, kembali membantah kliennya akan menangani timnas Jerman karena ia masih terikat dan ingin menghormati kontraknya dengan Liverpool, yang bertahan hingga 30 Juni 2026.

"Dia (Jurgen) punya kontrak jangka panjang dengan Liverpool. Dia tidak tersedia untuk posisi pelatih timnas," tegas Kosicke, dikutip dari cuitan Fabrizio Romano di Twitter.

Klopp sudah menangani Liverpool sejak 2015 dan meraih sukses besar di sana. Musim lalu, Liverpool mengalami kesulitan dan berusaha bangkit musim ini. Start positif pun dimulai dan The Reds belum sekali pun kalah pada awal musim 2023-2024.

DFB disinyalir tidak akan lama memilih pengganti Flick, mengingat mereka tuan rumah Piala Eropa 2024 dan terus bersiap menatapnya. Pemecatan Flick jadi yang pertama dilakukan DFB sejak 1926. Flick meninggalkan Jerman dengan catatan 12 kemenangan dari 25 pertandingan.

Hansi Flick Timnas Jerman Liverpool Jurgen Klopp
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.205

Berita Terkait

Spanyol
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
FC Barcelona mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 3-2 atas Real Madrid di King Abdullah Sports City.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
Statistik serta prediksi putaran tiga Piala FA antara Liverpool vs Barnley di Anfield.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Bagikan