Kronologis Keributan Duel Juventus Vs Inter yang Berbuntut Kartu Merah Romelu Lukaku

Standar ganda untuk selebrasi Romelu Lukaku.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 05 April 2023
Kronologis Keributan Duel Juventus Vs Inter yang Berbuntut Kartu Merah Romelu Lukaku
Romelu Lukaku (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Laga bertajuk Derby d'Italia yang mempertemukan Juventus melawan Inter Milan kembali berlangung dengan tensi tinggi. Kali ini, terjadi keributan jelang akhir pertandingan yang menyebabkan Romelu Lukaku mendapatkan kartu merah. Lantas, bagaimana kronologis kejadian itu?

Juventus dan Inter Milan bersua pada laga leg pertama semifinal Coppa Italia, di Allianz Stadium, Rabu (5/4) dini hari WIB. Juventus bermain menekan pada awal pertandingan untuk memanfaatkan status tuan rumah.

Gol yang ditunggu suporter Juve akhirnya tercipta pada menit ke-83. Tembakan keras Juan Cuadrado merobek jala gawang Inter yang dikawal Samir Handanovic.

Inter mendapatkan tendangan penalti pada masa injury time usai Gleison Bremer menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang. Romelu Lukaku yang menjadi eksekutor menjalakan tugas dengan sukses.

Baca juga:

Inter Milan Semakin Jatuh Hati dengan Mateo Retegui

Inter Dibungkam Fiorentina, Inzaghi Enggan Jadikan Lukaku Kambing Hitam

Inter Milan Bisa Kembali Menangi Scudetto Bersama Antonio Conte

Namun, tensi laga menjadi meningkat usai Romelu Lukaku melakukan selebrasi di depan pendukung Juve. Ia membuat perayaan golnya dengan menutup mulut sambil satu tangan lainnya menunjukkan sikap hormat.

Selebrasi tersebut sudah biasa dilakukan Lukaku. Ia melakukannya pada saat mencetak gol di jeda internasional pekan lalu bersama timnas Belgia.

Namun, kali ini responsnya berbeda. Pendukung Juventus bereaksi dengan melemparkan sejumlah benda ke dalam lapangan. Selain itu, juga ada tindakan rasial yang ditujukan kepada Lukaku.

Pemain Juventus juga ikut terpancing dengan aksi Lukaku. Juan Cuadrado terlihat menjadi satu di antara yang paling kesal.

Walhasil, keributan pun terjadi. Wasit pun memberikan kartu kuning kedua kepada Lukaku atas selebrasinya. Big Rom pun keluar dari lapangan.

Namun, itu bukan akhir dari cerita. Ketegangan berlanjut setelah peluit akhir. Kali ini, Handanovic yang berhadapan dengan Cuadrado. Keduanya pun mendapatkan ganjaran kartu merah.

Kejadian tersebut sangat disesali Simone Inzaghi. Ia mempertanyakan keputusan wasit yang memberikan kartu kuning kedua kepada Lukaku. Padahal, sebelumnya aselebrasi yang dilakukan tidak pernah mendapatkan hukuman.

"Apa yang terjadi? Selebrasi Lukaku Disalahartikan. Lukaku selalu selebrasi seperti itu. Kini, kami kehilangan Lukaku dan Handanovic yang sangat penting," ungkap Inzaghi dicuplik Football Italia.

Pada leg kedua, giliran Inter yang menjadi tuan rumah. Kedua tim akan kembali saling berhadapan pada 27 April.

Juventus Inter Milan Breaking News Coppa Italia Romelu lukaku
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan