Kisah Kelam Masa Lalu Dele Alli dan Dukungan dari Pangeran William

Hidup tak selamanya berjalan mulus untuk Dele Alli.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 13 Juli 2023
Kisah Kelam Masa Lalu Dele Alli dan Dukungan dari Pangeran William
Dele Alli (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Perjalanan karier Dele Alli belakangan menjadi sorotan karena dekadensi besar dari sisi performa. Sempat digadang-gadang akan menjadi pemain bintang saat masih memperkuat Tottenham Hotspur, penampilan Alli tak lagi sama.

Pada akhirnya, pemain berusia 27 tahun pergi meninggalkan Tottenham pada 2022 dan bergabung dengan Everton. Alli bahkan menjalani musim lalu sebagai pemain pinjaman di klub Turki, Besiktas.

Situasinya di sana tak membaik, sebab sejak Februari Alli tak memainkan laga bersama Besiktas karena penampilan yang menurun, plus kombinasi cedera serta kebugaran. Alli hanya mencetak dua gol dari 13 laga dengan Besiktas dan klub tak lagi meminjamnya.

Di tengah sorotan dan pertanyaan dalam mencari tahu alasan penurunan performanya, Alli juga menuturkan fakta mengejutkan kala berbincang dengan pandit sepak bola, Gary Neville, dalam acara The Overlap.

Baca Juga:

Terkait Rumor Transfer ke Bayern, Postecoglou Tegaskan Ingin Sukses Bareng Kane di Tottenham

3 Klub Premier League yang Berpeluang Mendapatkan Servis Moises Caicedo

Belum Menyerah, Bayern Munchen Beri Penawaran Kedua untuk Harry Kane

Gary Neville dan Dele Alli dalam acara The Overlap (Twitter)

Alli memaparkan cerita masa lalunya yang kelam hingga membuat Neville menangis.

Menilik wawancaranya itu, kisah masa lalu Alli dapat dirangkum seperti ini: dianiaya oleh teman ibunya pada usia 6 tahun, merokok pada usia 7 tahun, menjual narkoba pada usia 8 tahun, digantung di jembatan saat berumur 11 tahun, diadopsi pada umur 12 tahun, dan ibunya alkoholik.

"Saya berjuang untuk menemukan kata-kata yang tepat untuk postingan ini, tetapi tolong tonton wawancara terbaru saya dengan Dele. Itu adalah percakapan yang paling emosional, sulit namun menginspirasi yang pernah saya lakukan dalam hidup saya," terang Neville soal wawancaranya kepada Alli.

Bercerita soal masa lalu, berjuang terkait kesehatan mental dan penganiayaan di usia muda tidaklah mudah. Keberanian Alli menceritakannya mendapatkan respons di media sosial, salah satunya dari Pangeran William.

"Berani dan inspiratif, Dele. Membahas kesehatan mental bukanlah tanda kelemahan. Mari lanjutkan percakapan. Kami semua bersama Anda dan kami mendoakan yang terbaik untuk Anda. W," ucap Pangeran William.

Bentuk dukungan juga datang dari mantan rekan setim Alli di Tottenham, Harry Kane. "Bangga dengan Dele Alli karena berbicara dan berbagi pengalamannya untuk coba dan membantu orang lain," tambah Kane.

Pun demikian dari Everton yang berjanji akan 'menjaga' Alli hingga ia tak ditanya kembali, di masa depan, terkait masa lalu dan kesehatan mentalnya.

"Klub telah mendukung Dele dalam kembali ke kebugarannya dan mengatasi tantangan pribadi yang disorot dalam wawancaranya dengan The Overlap," demikian pernyataan dari Everton.

"Semua orang di Everton menghormati dan memuji keberanian Dele untuk berbicara tentang kesulitan yang dia hadapi, serta mencari bantuan yang diperlukan. Kesejahteraan fisik dan mental semua pemain kami adalah yang terpenting."

"Klub mengambil tanggung jawabnya dengan sangat serius dalam melindungi kerahasiaan pemain dan staf. Dele tidak akan melakukan wawancara lebih lanjut sehubungan dengan rehabilitasinya, dan kami meminta privasinya dihormati saat dia melanjutkan pemulihan dari cedera dan menerima penuh perawatan dan dukungan yang dibutuhkan untuk kesejahteraan fisik dan mentalnya."

Dele Alli Premier League Tottenham Tottenham Hotspur Everton
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.337

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Premier League: Arsenal Mengamuk, Bantai Leeds United 4-0 di Elland Road
Arsenal bangkit dan menang dengan skor telak 4-0 atas Leeds United di pekan 24 Premier League yang dimainkan di Elland Road.
Arief Hadi - Minggu, 01 Februari 2026
Hasil Premier League: Arsenal Mengamuk, Bantai Leeds United 4-0 di Elland Road
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Chelsea vs West Ham United, Tanding Mulai Minggu (01/02) Pukul 00.30 WIB di Stamford Bridge
Jadwal siaran langsung dan link live streaming pekan 24 Premier League bertajuk Derby London, Chelsea vs West Ham United di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Chelsea vs West Ham United, Tanding Mulai Minggu (01/02) Pukul 00.30 WIB di Stamford Bridge
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Leeds United vs Arsenal, Main di Elland Road dan Kick-off Sabtu (31/01) Pukul 22.00 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming pekan 24 Premier League Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Leeds United vs Arsenal, Main di Elland Road dan Kick-off Sabtu (31/01) Pukul 22.00 WIB
Inggris
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, melihat pertandingan melawan West Ham United di pekan 24 Premier League sebagai laga terbesar musim ini.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Inggris
Mikel Arteta Minta Premier League Ubah Regulasi soal Jumlah Pemain pada Skuad Pertandingan
Mikel Arteta, pelatih Arsenal, berharap Premier League mengubah regulasi soal jumlah pemain pada skuad pertandingan.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Mikel Arteta Minta Premier League Ubah Regulasi soal Jumlah Pemain pada Skuad Pertandingan
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Leeds United vs Arsenal Versi Superkomputer: The Gunners Tanpa Kemenangan di Tiga Laga Beruntun
Superkomputer prediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Leeds United vs Arsenal Versi Superkomputer: The Gunners Tanpa Kemenangan di Tiga Laga Beruntun
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Superkomputer memprediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Chelsea vs West Ham United di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Bagikan