Ketika Film Dokumenter 'Beckham' Menginspirasi Scott McTominay

Scott McTominay jadi pahlawan kemenangan Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 08 Oktober 2023
Ketika Film Dokumenter 'Beckham' Menginspirasi Scott McTominay
Scott McTominay (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kemenangan penting yang berpotensi jadi titik balik diraih Manchester United pada pekan delapan Premier League. Red Devils mengalahkan Brentford di Old Trafford, Sabtu (07/10) malam WIB, dengan skor 2-1.

Man United dipaksa berjuang sampai akhir pasca tertinggal dari gol Mathias Jensen (26'). Erik ten Hag memainkan Scott McTominay di babak kedua dan ia menjadi super-sub dengan dua golnya (90+3' 90+7').

Pertahanan kuat Brentford yang juga bermain gigih membuat frustrasi tuan rumah yang punya 64 persen penguasaan bola, melepaskan 21 tendangan (delapan tepat sasaran).

Itu kemenangan yang dibutuhkan Man United untuk melalui periode negatif pasca kalah beruntun, seperti saat melawan Crystal Palace dan Galatasaray di seluruh kompetisi. Tak ayal peran protagonis McTominay pun diapresiasi, termasuk oleh Ten Hag.

Baca Juga:

Manchester United 2-1 Brentford: Dua Gol Scott McTominay di Masa Injury Time Menangkan Setan Merah

Manchester United Bak Menjadi Kuburan bagi Pemain dan Pelatih

Dukungan Tanpa Henti Erik ten Hag untuk Marcus Rashford

"McTominay sangat hebat. Ketika Anda bermain jelang laga berakhir dan membawa mindset tersebut, enerji dan kepercayaan diri, dia bertarung untuk setiap hal, setiap bola, dan mendapatkan hadiahnya," ucap Ten Hag memuji McTominay.

Seperti dituturkan Opta, tiap gol dari 10 gol Premier League terakhir McTominay dicatatkan di Old Trafford. Hanya Ole Gunnar Solskjaer yang mencatatkan lebih banyak gol beruntun di kandang untuk Man United (11 gol pada medio 1999-2000).

Berbicara mengenai Solskjaer dan masa lalu Man United, McTominay juga mengakui terinspirasi dari film dokumenter 'Beckham' yang ditayangkan di Netflix.

Dalam film dokumenter mengenai legenda Man United, David Beckham, diceritakan juga soal kejayaan klub di era Sir Alex Ferguson, terutamanya treble winner 1999. Itu menginspirasi McTominay.

"Saya tidak bisa menjelaskan bagaimana perasaan saya mengenai gol kedua. Saya menonton film dokumenter David Beckham tadi malam dan Anda melihat sejarah dan orang-orang di balik klub ini," ucap McTominay dilansir dari Goal.

"Untuk itulah para pemain melakukannya, Kath di resepsi, petugas perlengkapan, semuanya, sangat penting bagi kami semua untuk bersatu dan melakukannya untuk fans. Saya sendiri adalah penggemarnya, jadi saya ingin melakukannya dengan baik," urainya.

Scott McTominay Premier League Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Inggris
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Tidak ada tim Premier League yang dapat finis lebih rendah dari peringkat ke-24 klasemen.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Inggris
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Kabar buruk datang dari Manchester United karena Patrick Dorgu kemungkinan akan absen selama beberapa pekan setelah mengalami cedera hamstring.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Inggris
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Eks wasit Premier League, Mark Clattenburg meminta Asosiasi Wasit Inggris (PGMOL) untuk mengubah aturan terkait bola mati.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Italia
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Andre Onana dikabarkan membuka peluang kembali ke Inter Milan. Situasi di Manchester United membuat masa depan sang kiper jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Inggris
Legenda Manchester United Klaim Arsenal Beruntung Masih di Puncak Klasemen
Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menilai Arsenal beruntung masih memimpin klasemen Premier League. Persaingan ketat siap menjegal The Gunners.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Legenda Manchester United Klaim Arsenal Beruntung Masih di Puncak Klasemen
Bagikan