Kepergian Henderson dan Fabinho Lapangkan Jalan Liverpool Rekrut Mbappe
BolaSkor.com - Liverpool dikabarkan berpeluang mendatangkan Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain. Peluang membesar setelah Fabinho dan Jordan Henderson dilaporkan akan berganti klub pada musim ini.
Liverpool melakukan perombakan besar pada transfer kali ini. The Reds melepas sejumlah gelandang, seperti James Milner, Roberto Firmino, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Naby Keita. Sementara itu, pemain yang datang adalah Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai.
Baca Juga:
Jordan Henderson Tergoda Pindah ke Arab Saudi
Tidak Hanya Jordan Henderson, Liverpool Juga Bisa Kehilangan Fabinho ke Arab Saudi
Status Transfer Gabri Veiga ke Liverpool Masih Sebatas Ketertarikan
Menurut kabar teranyar, Liverpool kembali berpeluang ditinggal kedua gelandangnya. Al Ettifaq dikabarkan sangat dekat untuk mengamankan Jordan Henderson. Pada sisi lain, Liverpool diyakini menerima tawaran 40 juta pounds dari Al Ittihad untuk Fabinho.
Menurut perhitungan Spotrac, jika kedua pemain itu hengkang, Liverpool secara total melakukan penghematan dari sisi gaji hingga 900 ribu pounds per pekan. Angkanya akan mencapai 600 ribu pounds per pekan jika dikurangi dengan pengeluaran membayar gaji Mac Allister dan Szoboszlai.
Dengan ruang yang cukup banyak itu, Liverpool bisa kembali menghidupkan minat untuk mendatangkan Kylian Mbappe. Musim panas tahun depan menjadi waktu yang pas karena sang striker akan berstatus bebas transfer.
Kabarnya, Liverpool bersedia menyamai gaji yang diterima Mbappe saat ini dari PSG. Dalam sepekan, pemain bintang tim nasional Prancis itu menerima upah 650 ribu pounds.
Meski demikian, masih harus dilihat apakah Kylian Mbappe lebih memilih Liverpool daripada Real Madrid. Sebab, El Real dikabarkan juga akan memberikan penawaran menarik ketika Mbappe telah berstatus bebas transfer.
Johan Kristiandi
18.127
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim