Kabar Antoine Griezmann ke Manchester United Hanya Isapan Jempol
BolaSkor.com - Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, dikabarkan tidak punya niatan untuk hengkang pada musim ini. Griezmann juga bergeming kendati Manchester United dikabarkan tertarik kepadanya.
Sebelumnya, kabar Manchester United dengan Antoine Griezmann santer terdengar dalam beberapa hari terakhir. Isu tersebut didasari kebutuhan Setan Merah akan penyerang tajam dan bisa bermain di berbagai posisi.
Saat ini, Erik ten Hag sedang menghadapi masalah di sektor serang. Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Antony adalah deretan penyerang yang belum menunjukkan performa seperti harapan.
Baca Juga:
Manchester United dan Chelsea, Dua Tim dengan Badai Cedera Terbanyak di Premier League
Arsenal Tumbang di Markas Newcastle, Mikel Arteta Semprot Kinerja Wasit
Daripada Gabung Manchester United, Joao Neves Lebih Baik Menuju Manchester City
Sementara itu, Jadon Sancho berpeluang besar akan hengkang setelah masalahnya dengan Ten Hag tidak menemui titik terang.
Tak pelak, Man United hanya bertumpu kepada Rasmus Hojlund untuk mendulang gol. Masalahnya, eks Atalanta itu juga masih beradaptasi dengan sepak bola Inggris.
Tidak heran, mendatangkan penyerang baru diyakini sebagai satu di antara prioritas Manchester United pada jendela transfer mendatang. Nama Antoine Griezmann pun masuk di dalam daftar target.
Saat ini, Griezmann terlahir kembali di Atletico setelah sebelumnya kesulitan di Barcelona. Ia telah mengemas 12 gol dari 16 pertandingan musim ini.
Namun, menurut laporan Fabrizio Romano, pemain 32 tahun itu tidak punya niatan hengkang ke Manchester United. Sang pemain pun sudah menolak tawaran besar untuk pindah ke Arab Saudi pada awal musim ini karena hanya ingin bertahan di Atletico. Striker tim nasional Prancis itu sangat fokus membela Atletico.
Selain striker, Manchester United dikabarkan ingin memperbaiki kualitas lini belakangnya. Faktor cedera Lisandro Martinez semakin menguatkan keinginan Setan Merah belanja bek baru.
Pemain yang terus dikaitkan adalah Jean-Clair Todibo. Mantan penggawa Barcelona yang kini memperkuat OGC Nice itu berpeluang besar bergabung jika Sir Jim Ratcliffe jadi membeli saham Manchester United. Sebab, Ratcliffe adalah pemilik Nice.
Johan Kristiandi
17.874
Berita Terkait
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin