Jules Kounde Menjauh, Barcelona Alihkan Target ke Bek Athletic Bilbao

Bek Athletic Bilbao capai kesepakatan personal ke Barcelona.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 23 Juli 2022
Jules Kounde Menjauh, Barcelona Alihkan Target ke Bek Athletic Bilbao
Inigo Martinez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - FC Barcelona masih aktif di bursa transfer musim panas 2022 meski sudah mendatangkan Pablo Torre, Andreas Christensen, Franck Kessie, Raphinha, dan Robert Lewandowski. Kali ini fokus mereka memperkuat posisi pertahanan.

“Kami ingin membuat tim yang kompetitif, memberi Xavi alat (modal) untuk memiliki tim yang bagus dan saya pikir kami berada di jalur yang benar."

"Saya pikir (Direktur Sepak Bola) Mateu Alemany dan (Penasihat Olahraga) Jordi Cruyff melakukan pekerjaan dengan baik. Sekarang saatnya untuk bekerja pada pertahanan. Xavi membuat kami fokus pada serangkaian pemain dan saya berharap tim Catalan bisa lebih bergembira."

Baca Juga:

Belum Menyerah, Barcelona Berharap Jules Kounde Ikuti Jejak Raphinha

Salip Barcelona, Chelsea Terdepan dalam Pengejaran Jules Kounde

Barcelona Hentikan Perburuan Jules Kounde?

Demikian ucapan dari Joan Laporta, Presiden Barcelona, beberapa waktu lalu. Benar saja, incaran Barcelona belakangan ini menyasar ke posisi bertahan dengan nama-nama yang dikaitkan seperti Jules Kounde (Sevilla), dan dua bek Chelsea, Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta.

Mendapatkan dua nama terakhir tak mudah karena The Blues tak mau lagi kehilangan bek usai melepas Antonio Rudiger dan Christensen, meski telah merekrut Kalidou Koulibaly. Sementara Kounde menjauh menuju Chelsea.

"Chelsea telah mengirimkan surat kerja ke Sevilla untuk kesepakatan Kounde, mendorong agar cepat selesai. Detail setelah tawaran adalah: 55 juta poundsterling dan kontrak lima tahun. Chelsea menanti keputusan dari Sevilla," papar pakar transfer Fabrizio Romano.

Barcelona Alihkan Target

Barcelona langsung mengalihkan target. Dikutip dari Marca target itu adalah bek Athletic Bilbao, Inigo Martinez, yang kontraknya berakhir pada 2023. Barcelona tak ingin menebus klausul pembeliannya sebesar 80 juta euro dan coba menawarnya.

Mengingat kontraknya habis tahun depan, Bilbao bisa menjualnya saat ini atau melepasnya gratis. Usianya tak lagi muda (31 tahun), tetapi Martinez punya pengalaman dan tidak akan kesulitan bermain di Barcelona.

Bahkan diyakini oleh Sport-English, Martinez sudah mencapai kesepakatan verbal atau personal dengan kontrak berdurasi empat tahun. Kini ujian bagi Barcelona adalah melunakkan hati manajemen Bilbao.

Bukan rahasia lagi klub asal Basque sering kali menjual pemain terbaik mereka ke klub besar dengan memanfaatkan klausul pembelian. Bilbao juga tidak merugi jika melepas Martinez gratis pada 2023.

Kendati demikian situasinya tak mudah bagi Bilbao sebab mereka sudah meminjamkan Unai Nunez ke klub lain. Jika Martinez pergi maka mereka memiliki opsi mempromosikan pemain dari Bilbao B seperti Daniel Vivian, Yeray Alvarez, Alex Petxa, dan Aitor Paredes.

Barcelona FC Barcelona Bilbao Athletic Bilbao Isu Transfer Inigo Martinez
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Jadwal
Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini: Penentuan Nasib Banyak Klub Besar
Liga Champions memasuki matchday terakhir League Phase! Chelsea, Barcelona, Real Madrid, dan klub elite Eropa bertarung hidup-mati demi tiket 16 besar. Simak jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini: Penentuan Nasib Banyak Klub Besar
Spanyol
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Barcelona telah melayangkan tawaran resmi kontrak baru kepada playmaker muda mereka, Fermin Lopez.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Spanyol
Kabar Transfer Barcelona: Dro Fernandez Cabut, Bintang Manchester City Ingin Gabung Blaugrana
FC Barcelona dihadapkan pada transfer produk La Masia, Dro Fernandez, yang ingin pergi sementara bintang Manchester City ingin gabung klub pada musim panas 2026.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
Kabar Transfer Barcelona: Dro Fernandez Cabut, Bintang Manchester City Ingin Gabung Blaugrana
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Barcelona kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026 usai menggeser Real Madrid. Selisih tipis di papan atas membuat persaingan juara kian memanas jelang pekan krusial.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Barcelona tampil perkasa saat menumbangkan Real Oviedo 3-0 di Camp Nou. Gol Dani Olmo, Raphinha, dan Lamine Yamal membawa Barca kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Ragam
Arsenal dan 4 Klub yang Berpeluang Memenangi Treble atau Quadruple Gelar Musim Ini
Arsenal merupakan salah satu yang berpeluang meraih quadruple (empat) trofi musim ini. Tapi ada klub lain yang juga dapat meraihnya, atau minimal treble, siapa saja?
Arief Hadi - Minggu, 25 Januari 2026
Arsenal dan 4 Klub yang Berpeluang Memenangi Treble atau Quadruple Gelar Musim Ini
Spanyol
Akhiri Puasa Gol, Robert Lewandowski Samai Cristiano Ronaldo, Neymar, dan Harry Kane
Robert Lewandowski menyumbang satu gol saat Barcelona menang 4-2 atas Slavia Praha pada laga lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 22 Januari 2026
Akhiri Puasa Gol, Robert Lewandowski Samai Cristiano Ronaldo, Neymar, dan Harry Kane
Bagikan