Isi Hati Declan Rice Segera Gabung Arsenal
BolaSkor.com - Mantan gelandang Liverpool dan Tottenham Hotspur, Danny Murphy, mengaku berbicara dengan Declan Rice soal kepindahan ke Arsenal. Pada kesempatan itu, Rice mengungkapkan isi hatinya menjadi penggawa anyar Meriam London.
Saga transfer Declan Rice akhirnya menemui titik terang. Arsenal menjadi pemenangnya setelah mengirimkan tawaran sesuai dengan keinginan West Ham. The Gunners juga mengalahkan Manchester City yang sempat ikut memburu Declan Rice.
Baca Juga:
Statistik yang Membuktikan Declan Rice Layak Dibanderol 100 Juta Poundsterling
3 Klub Premier League yang Berpeluang Mendapatkan Servis Moises Caicedo
Untuk mendapatkan pemain tim nasional Inggris itu, Arsenal merogoh kocek hingga 100 juta pounds. Selain itu, masih ada klausul bonus yang nilainya mencapai 5 juta pounds.
Bagi Declan Rice, Arsenal adalah kesempatan baru untuk semakin bersinar. Ia percaya diri akan tampil lebih baik di bawah asuhan Mikel Arteta.
"Saya melihat Declan Rice pada hari Minggu berada di kafe. Dia berada di luar dan saya pun menemuinya," ungkap Murphy kepada LIMA.
"Kami mengobrol dan dia mengungkapkan sesuatu. Dia tidak sabar untuk bermain di Arsenal. Dia terkesan dengan Mikel Arteta ketika bertemu," kata Murphy.
Mikel Arteta berharap proses administrasi akan selesai secepat mungkin. Sebab, Arteta ingin Rice berada di dalam skuad pada laga persahabatan pertama jelang musim baru melawan Nurnberg pada 13 Juli.
Johan Kristiandi
18.151
Berita Terkait
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal