Inter Ingin Balikan dengan Sang Mantan, Marko Arnautovic
BolaSkor.com - Inter Milan dikabarkan ingin balikan dengan sang mantan, Marko Arnautovic. Pembicaraan dengan Bologna telah dimulai untuk mendapatkan Arnautovic. Bagi Inter, Arnautovic adalah pilihan murah pada sektor gedor.
Satu di antara tugas Inter pada sisa jendela transfer musim panas ini adalah mendatangkan penyerang baru. Inter belum menemukan pengganti Romelu Lukaku yang telah ditinggalkan karena bemain mata dengan Juventus.
Sebelumnya, ada tiga nama yang masuk radar Nerazzurri. Folarin Balogun, Mehdi Taremi, dan Beto adalah deretan penyerang yang dipantau oleh manajemen Inter.
Baca Juga:
Satu Syarat Inter Mau Tampung Bek Arsenal, Takehiro Tomiyasu
Namun, ada kesamaan dari ketiga pemain itu yang membuat Inter sulit bergerak. Ketiganya memiliki harga yang tinggi.
Oleh karena itu, Inter mencoba mencari alternatif. Menurut laporan yang berembus kencang di Italia, pemain yang membuat Inter terpincut adalah Marko Arnautovic. Pada musim lalu, penyerang asal Austria itu mendulang 10 gol bersama Bologna.
Bagi Inter, Arnautovic bukanlah sosok yang asing. Sang striker pernah menjadi bagian dari Nerazzurri pada musim panas 2009. Ketika itu, ia mencatatkan tiga penampilan bersama Il Biscione.
Kabarnya, Inter telah mengajukan tawaran senilai 3 juta euro. Proposal tersebut ditolak Bologna karena menganggap harga Arnautovic mencapai 10 juta euro.
Sementara itu, Arnautovic sangat tertarik kembali memperkuat Inter. Melalui agennya, ia meminta Bologna merelakan kepindahan ke Inter. Apalagi, pada jendela transfer sebelumnya Arnautovic memilih bertahan meskipun mendapatkan tawaran dari klub besar.
Kini, rencana Inter adalah menggaet Arnautovic dan kemudian melepas Joaquin Correa senilai 15 juta euro. Setelah itu, Inter akan mendatangkan Balogun dengan mahar 35 juta euro.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin