Inter dan Milan Kompak Tolak Mauro Icardi
BolaSkor.com - Penyerang asal Argentina, Mauro Icardi, dikabarkan tertarik kembali ke Italia dan membela satu di antara Inter Milan dan AC Milan. Sayangnya, kedua klub itu tidak tergoda.
Setelah sempat meredup di Paris Saint-Germain, Mauro Icardi menemukan ketajamannya kembali bersama Galatasaray. Pada musim lalu, ia mengemas 23 gol dan delapan assist hanya dalam 26 laga.
Baca Juga:
Tolak Tawaran Fantastis dari Banyak Klub, Lautaro Hanya Ingin Bertahan di Inter
Stok Tinggal Tiga, Inter Milan Tidak Punya Niat Belanja Striker Baru
Tidak heran, Galatasaray mengubah status Icardi menjadi permanen. Sang striker pun telah menorehkan 12 gol dan dua assist pada musim ini.
Namun, bukan berarti Icardi akan bertahan lama di Galatasaray. Kabarnya, jebolan akademi Barcelona itu ingin kembali ke Italia.
Calciomercato melaporkan, ada dua klub yang ingin dituju Icardi. Keduanya adalah Inter dan Milan. Penyerang 30 tahun itu juga masih punya rumah di Milano.
Akan tetapi, Icardi harus gigit jari. Sebab, Inter dan Milan tidak punya niat merekrut Icardi. Keduanya sudah punya rencana masing-masing.
Inter Milan sedang menikmati ketajaman duet Lautaro Martinez dengan Marcus Thuram. Sementara itu, AC Milan mencoba menjadikan Olivier Giroud dan Noah Okafor sebagai mesin gol.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat