Piala Asia U-23 2024

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Qatar

Wasit Nasrullo Kabirov banyak melakukan kontroversi.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 16 April 2024
Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Qatar
Aksi Marselino Ferdinan menghadapi Qatar. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 harus menelan kekalahan 0-2 dari Qatar U-23, pada laga pertama Grup A Piala Asia U-23 2024 diStadion Jassim bin Hamad, Doha, Senin (15/4) malam WIB.

Dalam laga tersebut, sebetulnya Timnas Indonesia U-23 dapat mengimbangi Qatar. Skuad Garuda Muda mampu menahan serangan Qatar.

Bahkan, bola tendangan Rafael Struick mengenai tiang gawang. Timnas Indonesia U-23 berkali-kali melancarkan serangan.

Namun, malapetaka terjadi ketika Rizky Ridho dianggap melakukan pelanggaran kepada Mahdi Salem Almejaba. Wasit asal Tajikistan Nasrullo Kabirov melihat video assitent referee (VAR).

Hasilnya, ia menunjuk titik penalti. Khalid Ali Sabah yang menjadi algojo, sukses membawa Qatar unggul pada menit ke-45+1. Skor 1-0 untuk Qatar bertahan hingga turun minum.

Baca Juga:

Dukungan Penuh Naturalisasi Emil Audero, Timnas Indonesia Dapat Durian Runtuh

Cerita Jordi Amat: Kenang Debut dan Nyanyikan Indonesia Raya di SUGBK, hingga Dipanggil Pangeran

Cerita Jordi Amat, Sempat Tak Percaya Keturunan Raja di Indonesia dan Tangisan Bahagia Sang Nenek

Di babak kedua, malapetaka Timnas Indonesia U-23 berlanjut. Ini setelah Ivar Jenner mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-46.

Ivar dinilai melanggar bek Qatar, Saifeldeen Hassan Fadlalla. Padahal, dalam tayangan ulang, kaki Ivar tak mengenai Saif yang sedang terjatuh usai melakukan tekel.

Pemain Jong Utrecht itu melompat dan tak menyentuh sama sekali kaki Saif. Skuad Garuda Muda bermain dengan 10 pemain.

Wasit Nasrullo Kabirov langsung menjadi sorotan atas keputusan kontroversinya. Ia berkali-kali melakukan keputusan kontroversi.

Qatar dapat memanfaatkan itu dengan mencetak gol kedua melalui tendangan bebas Ahmed Al-Rawi pada menit ke-54. Skor 2-0 untuk Qatar.

Timnas Indonesia U-23
Aksi Witan Sulaeman menghadapi Qatar. (PSSI)

Wasit Nasrullo Kabirov kembali melakukan kontroversi. Ia tak memberikan kartu merah kepada Saif, setelah menekel Witan Sulaeman dengan dua kaki dari belakang.

Saif hanya mendapat kartu kuning. Padahal, ia sudah mengambil kartu merah dari sakunya.

Setelah itu, Marselino Ferdinan mendapat dorongan dari pemain Qatar di beberapa meter dari kotak penalti Qatar. Namun, wasit Nasrullo Kabirov tak memberikan pelanggaran.

Memasuki lima menit akhir waktu normal, Timnas Indonesia U-23 mencoba bertahan dari gempuran Qatar. Sayang, Ramadhan Sananta mendapat kartu merah di penghujung akhir babak kedua.

Tak ada gol tambahan tercipta dari kedua tim. Qatar menang dengan skor 2-0.

Hasil ini membuat Qatar menduduki puncak klasemen sementara Grup A dengan 3 poin. Indonesia berada di dasar klasemen dengan 0 poin. Sedangkan Yordania dan Australia berada di posisi kedua dan ketiga, setelah kedua tim main imbang 0-0.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-23 menghadapi Australia, Kamis (18/4) mendatang.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Daftar Susunan Pemain:

Qatar: Yousef Abdullah, Saifeldeen Hassan Fadlalla, Mohamed Emad Aiash, Alhashmi Mohialdin, Moustafa Tarek Mashal, Naif Alhadhrami, Khaled Ali Binsabaa, Abdulla Al Yazidi, Mahdi Salem Almejaba, Jasem Gaber Absulsallam, Ahmed Alrawi

Pelatih Ilidio Fernando Vale

Indonesia: Ernando Ari, Ilham Rio Fahmi, Muhammad Ferarri, Komang Teguh Trisnanda, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri, Witan Sulaeman, Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas indonesia u-23 Piala Asia U-23 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.638

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Bagikan