Hasil Pertandingan: Lautaro Martinez Cetak Quattrick untuk Inter, Madrid dan Milan Raih Tiga Poin

Hasilnya, Inter Milan, AC Milan, dan Real Madrid meraih kemenangan.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 01 Oktober 2023
Hasil Pertandingan: Lautaro Martinez Cetak Quattrick untuk Inter, Madrid dan Milan Raih Tiga Poin
Inter Milan (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sejumlah liga-liga elite Eropa kembali menggelar pertandingan pada Sabtu (30/9) waktu setempat. Hasilnya, Inter Milan, AC Milan, dan Real Madrid meraih kemenangan.

Inter Milan kembali ke jalur positif setelah menekuk tuan rumah, Salernitana, dengan skor telak empat gol tanpa balas pada pertandingan lanjutan Serie A 2023-2024, di Stadio Arechi. Seluruh gol Nerazzurri dicetak sang striker, Lautaro Martinez.

Masuk sebagai pemain pengganti, Lautaro memecah kebuntuan pada menit ke-62. Mendapatkan umpan dari sisi kiri, Lautaro dengan tenang mencungkil bola yang kemudian masuk ke dalam gawang.

Lautaro kembali mencetak gol pada menit ke-77. Melalui proses yang mirip dengan gol pertama, Lautaro kembali menyambar umpan yang kali ini datang dari sektor kanan.

Baca Juga:

Potensi Dampak dan Hukuman kepada Paul Pogba jika Terbukti Gunakan Doping

Jadi Pahlawan Kemenangan Inter, Federico Dimarco Cetak Gol Terindah dalam Kariernya

Cerita di Balik Gol Indah Marcus Thuram ke Gawang Milan

Laautaro mencatatkan hattrick pada laga itu melalui tendangan penalti pada menit ke-85. Sebelumnya, Marcus Thuram dijatuhkan di kotak terlarang.

Lautaro akhirnya mengemas quattrick satu menit jelang waktu normal berakhir. Lautaro menyambar umpan yang datang dari bagian kiri pertahanan Salernitana.

Hasil itu membuat Inter Milan merebut kembali puncak klasemen dari tangan AC Milan. Kini, kedua tim sama-sama mengoleksi 18 poin.

Sebelumnya, Milan menuai kemenangan 2-0 melawan Lazio di San Siro. Kedua gol Rossoneri dicetak Christian Pulisic (60') dan Noah Okafor (88').

Beralih ke LaLiga, Real Madrid membekuk tim kejutan, Girona, dengan skor 0-3. Bertanding di Montilivi, Madrid membawa pulang tiga poin melalui perjuangan bermain dengan 10 pemain.

Real Madrid menutup babak pertama dengan keunggulan dua gol melalui aksi Joselu (17') dan Aurelien Tchouameni (21'). Gol ketiga Madrid lahir pada menit ke-71 lewat sang pemain anyar, Jude Bellingham.

El Real tampil dengan 10 pemain setelah Nacho menerima kartu merah pada menit ke-90+4. Namun, hingga akhir pertandingan Madrid bisa mempertahankan keunggulan.

Tambahan tiga poin membawa Madrid menduduki puncak klasemen dengan 21 poin. Los Blancos unggul satu angka dari peringkat kedua, Barcelona.

Berikut ini hasil pertandingan pada Sabtu (30/9) waktu setempat:


Premier League

Aston Villa 6-1 Brighton
Bournemouth 0-4 Arsenal
Everton 1-2 Luton
Manchester United 0-1 Crystal Palace
Newcastle 2-0 Burnley
West Ham 2-0 Sheffield United
Wolves 2-1 Manchester City
Tottenham 2-1 Liverpool

Serie A

Lecce 0-4 Napoli
Milan 2-0 Lazio
Salernitana 0-4 Inter Milan

LaLiga

Getafe 0-0 Villarreal
Vallecano 2-2 Mallorca
Girona 0-3 Real Madrid
Real Sociedad 3-0 Athletic Bilbao

Inter Milan AC Milan Real Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.182

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Bagikan