Harga Alvaro Morata Tidak Masuk Akal, Inter Fokus Kejar Folarin Balogun
BolaSkor.com - Inter Milan dikabarkan telah melupakan Alvaro Morata yang punya harga tinggi. Nerazzurri kini fokus memburu ujung tombak Arsenal, Folarin Balogun. Menurut Inter, investasi kepada Balogun lebih menjanjikan.
Satu di antara tugas Inter Milan pada sisa transfer musim panas ini adalah mencari penyerang baru. Sebelumnya, Nerazzurri memilih meninggalkan Romelu Lukaku yang bermain api dengan Juventus. Meskipun Lukaku memohon kembali ke Inter, tetapi pintu sudah tertutup.
Baca Juga:
Juventus dan Inter Milan Saling Sikut Rebutkan Gelandang Serang Timnas Portugal
30 Detik yang Menggambarkan Kemarahan Inter kepada Lukaku
Inter dan Chelsea Sepakat, Romelu Lukaku Justru Negosiasi dengan Juventus
Kabarnya, Inter tertarik mendatangkan Alvaro Morata yang pada musim lalu tampil bersinar di Atletico Madrid. Penyerang asal Spanyol itu menemukan kembali ketajamannya setelah dalam beberapa musim melempem.
Namun, Inter sulit bergerak lantaran harga tinggi yang ditetapkan Atletico Madrid. Untuk pemain yang kotraknya usai pada tahun depan, Los Rojiblancos melabelinya dengan mahar 20 juta euro.
Gazzetta meyakini, manajemen Inter kini menempatkan Folarin Balogun dalam urutan terdepan. Apalagi, penyerang asal Amerika Serikat itu membuka peluang memperkuat La Beneamata.
Inter dikabarkan akan mengajukan penawaran 35 juta euro ditambah bonus 5 juta euro. Syarat bonus aktif diyakini akan dibuat menjadi mudah agar semakin menarik di mata Arsenal.
Bila dilihat, harga Balogun memang lebih tinggi daripada Morata. Namun, Balogun baru berusia 22 tahun, sedangkan Morata menginjak 30 tahun. Inter merasa Balogun masih punya banyak ruang untuk berkembang di masa depan.
Nama striker lain yang masuk dalam radar Inter adalah Gianluca Scamacca. Striker asal Italia itu ingin meninggalkan West Ham United. Inter dikabarkan lebih unggul daripada AS Roma yang juga mengikuti Scamacca.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas