Detail Tawaran Marseille untuk Datangkan Striker Inter Milan, Joaquin Correa
BolaSkor.com - Olympique Marseille terlihat sangat serius memburu tanda tangan penyerang Inter Milan, Joaquin Correa. Marseille telah mengirim penawaran berupa peminjaman plus opsi tebus.
Inter Milan membeli Joaquin Correa dari Lazio pada musim panas 2021. Ketika itu, Correa diharapkan memberikan warna baru di sektor serang karena Inter tidak memiliki pemain dengan gaya main sepertinya.
Namun, penampilan eks Sampdoria itu masih jauh dari harapan. Kendati pernah sama-sama di Lazio, tetapi Simone Inzaghi tidak memberikan Correa tempat di tim utama. Correa hanya jadi pelapis striker utama Inter.
Baca Juga:
Robin Gosens ke Union Berlin, Inter Milan Capai Kata Sepakat dengan Full-Back Monza
Tidak heran, penyerang asal Argentina itu ingin meninggalkan Inter. Correa mencari tim yang bersedia memberikan jaminan menit bermain untuknya.
Fabrizio Romano mewartakan, Marseille datang sebagai pelamar paling serius saat ini. Les Olympiens telah mengajukan tawaran untuk Inter.
Marseille ingin meminjam Correa selama satu musim dengan mahar 2 juta euro. Marseille juga punya opsi memermanenkan Correa pada angka 10 juta euro.
Klausul opsi tebus akan berubah jadi kewajiban jika Marseille lolos ke Liga Champions musim depan. Jika semua berjalan lancar, Correa bisa pindah pada hari ini.
Sementara itu, Inter sudah tahu siapa pemain yang akan menggantikan posisi Correa. Kabarnya, La Beneamata akan balikan dengan sang mantan, Alexis Sanchez. Saat ini, Sanchez sedang berstatus bebas transfer setelah tidak memperpanjang kontraknya di Marseille.
Peluang balikan cukup besar karena Sanchez memang punya keinginan kembali memperkuat Inter. Bahkan, Sanchez yang menghubungi Inter untuk menanyakan peluang kembali ke Giuseppe Meazza.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin