Premier League

Demi Manchester United, Mikel Arteta Diyakini Tega Mengkhianati Arsenal

Mikel Arteta diyakini akan tega mengkhianati Arsenal jika Manchester United datang memberikan penawaran.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 27 Februari 2024
Demi Manchester United, Mikel Arteta Diyakini Tega Mengkhianati Arsenal
Mikel Arteta (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan bek Premier League, Rio Ferdinand, meyakini pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memiliki hasrat melatih Manchester United. Bahkan, Arteta diyakini akan tega mengkhianati Arsenal jika Manchester United datang memberikan penawaran.

Masa depan Erik ten Hag sebagai pelatih Manchester United semakin diragukan. Kekalahan atas Fulham di kandang membuat Manchester United semakin sulit menembus empat besar atau zona Liga Champions.

Kini, Manchester United telah menelan 10 kekalahan di Premier League. Sementara itu, The Red Devils juga telah gugur di Liga Champions dan Piala Liga Inggris.

Baca Juga:

Manchester United 1-2 Fulham: Selamat Tinggal Liga Champions?

Rampung Jadi Pemegang Saham, Sir Jim Ratcliffe: Budaya Manchester United Tidak Dirancang untuk Sukses

Profil dan Rekam Jejak Dan Ashworth, Direktur Olahraga yang Diidamkan Manchester United

Padahal, Ten Hag mendapatkan dukungan penuh dari manajemen. Sejumlah pemain yang diminta Ten Hag berhasil didatangkan. Sayangnya, beberapa di antaranya tidak berhasil dan justru menimbulkan masalah baru.

Tidak heran jika sejumlah pelatih mulai dikaitkan dengan Manchester United. Apalagi, ini adalah momentum yang tepat mengingat Sir Jim Ratcliffe sebagai pemilik saham baru juga ingin melakukan revolusi di Manchester United.

Rio Ferdinand yang melihat hal itu punya pendapat soal siapa pelatih yang tepat untuk Manchester United. Ia menilai Mikel Arteta adalah nama yang menarik.

Ferdinand tidak khawatir Arteta menolak tawaran Manchester United. Ia meyakini sejatinya pelatih asal Spanyol itu memendam keinginan memimpin Manchester United.

"Mikel Arteta akan meninggalkan Arsenal untuk bergabung dengan Manchester United. Itu 100 persen," ujar Ferdinand dalam acaranya, FIVEUK.

"Tidak ada yang mengatakan itu terjadi. Namun, jika Manchester United dalam mimpi liar dan mengatakan terima kasih kepada Erik ten Hag atau Ten Hag telah diburu Bayern Munchen dan dia pergi ke sana."

"Kemudian, katakanlah Manchester United jadi tim terdepan dalam perburuan Arteta. Sang pelatih akan mengatakan kepada para pemainnya jika ini sangat emosional, tetapi harus pindah. Dia akan pergi."

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Mikel Arteta mengawali kariernya sebagai manajer dengan menjadi asisten Pep Guardiola di Manchester City. Kemudian, ia menuju Arsenal pada akhir 2019.

Perlahan, Arteta mulai membangunkan Arsenal dari tidur panjangnya. Kini, Arteta telah meraih dua titel Piala Liga Inggris dan satu trofi Piala FA. Selain itu, Arsenal juga mulai bersaing di papan atas Premier League.

Arsenal Manchester United Breaking News Premier League Mikel Arteta
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.874

Berita Terkait

Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Timnas
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Mantan asisten mengomentari kabar Giovanni van Bronckhorst yang disebut menjadi kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Liga Indonesia
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Bojan Hodak mengaku mendapatkan kabar bagus meski timnya dikalahkan Lion City Sailors FC.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Bulu Tangkis
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menceritakan kisahnya saat menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di final Australia Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Liga Indonesia
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Bojan Hodak kesal saat Persib Bandung harus kalah dari Lion City Sailors FC di Singapura.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Liga Champions
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Dietmar Hamann beri saran mengejutkan untuk Arne Slot setelah Liverpool terpuruk. Mohamed Salah disebut jadi masalah utama. Benarkah?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Liga Champions
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Virgil van Dijk kembali bikin blunder fatal yang berujung penalti saat Liverpool dipermalukan PSV 1-4 di Anfield. Statistik Opta ungkap fakta mengejutkan: Van Dijk jadi pemain Premier League paling sering memberi penalti musim ini!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Bagikan