Daftar Lengkap Pemenang Kategori di Acara Ballon d'Or 2023

Siapa saja pemenang kategori yang ada di Ballon d'Or 2023?
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 31 Oktober 2023
Daftar Lengkap Pemenang Kategori di Acara Ballon d'Or 2023
Aitana Bonmati dan Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Acara Ballon d'Or 2023 telah berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, pada Selasa (31/10) dini hari WIB. Salah satu hasil yang dinanti adalah pemenang Ballon d'Or 2023 kategori putra.

Seperti yang sudah diprediksi sebelumnya, khususnya dengan kabar bocornya pemenang Ballon d'Or 2023, pemenangnya adalah megabintang asal Argentina, Lionel Messi.

Pemain Inter Miami berusia 36 tahun memenangi Ballon d'Or kedelapan sekaligus menetapkan standar tinggi yang sulit dilalui pemain lainnya. Sebelumnya, Messi memenangi Ballon d'Or pada 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Baca Juga:

Januari 2024, Lionel Messi Bisa Balik ke Barcelona

Cara Cerdik Barcelona Dapatkan Joao Felix Secara Permanen

Di Depan Masyarakat Prancis, Lionel Messi Menangi Ballon d'Or 2023

"Saya tidak bisa membayangkan memiliki karier seperti yang saya jalani. Segala sesuatu yang telah saya raih," kata Messi usai menerima penghargaannya.

"Keberuntungan yang saya alami bermain untuk tim terbaik di dunia, tim terbaik dalam sejarah. Senang rasanya memenangkan trofi individu ini."

"Memenangkan Copa America dan kemudian Piala Dunia, menyelesaikannya adalah hal yang luar biasa. Semuanya (penghargaan Ballon d’Or) spesial karena alasan yang berbeda," terangnya.

Messi mengalahkan dua rival terdekatnya, Kylian Mbappe dan Erling Haaland, kala memenangi Ballon d'Or 2023. Haaland sebelumnya jadi kandidat kuat pemenang usai mencetak 52 gol untuk Manchester City musim lalu, plus membantu klub memenangi treble winner.

Selain kategori putra, Ballon d'Or 2023 juga diberikan pada kategori putri yang dimenangi oleh gelandang timnas Spanyol dan Barcelona, Aitana Bonmati. Ia mengukir rekor membawa Barcelona juara Liga Champions, Liga F, dan juara Piala Dunia.

"Kami adalah negara yang sangat hidup dengan sepak bola. Kami memiliki bakat unik di Spanyol," kata Bonmati.

Bonmati menempati urutan pertama di atas Sam Kerr, Salma Paralluelo, Fridolina Rolfo, dan Mary Earps.

Selain dua kategori Ballon d'Or 2023 putra dan putri, yang dimenangi Messi dan Bonmati, berikut daftar lengkap pemenang kategori lainnya di acara Ballon d'Or 2023.

Gerd Muller Trophy (Penyerang Terbaik): Erling Haaland (Manchester City).
Kopa Trophy (Pemain Muda Terbaik): Jude Bellingham (Real Madrid).
Yashin Trophy (Kiper Terbaik): Emiliano Martinez (Aston Villa).
Socrates Award (Pengakuan Kerja Kemanusiaan dari Pemain): Vinicius Junior (Real Madrid).
Klub Terbaik Putra: Manchester City

Ballon d'Or Lionel Messi Emiliano Martinez Jude Bellingham Erling Haaland
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.723

Berita Terkait

Inggris
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Total, Haaland sudah menambah koleksi golnya musim ini menjadi 26 untuk City dan timnas Norwegia di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Spanyol
Cetak Gol dan Beri Assist, Jude Bellingham Ukir Rekor di El Clasico
Rekor diukir Jude Bellingham usai berkontribusi membawa Real Madrid menang 2-1 atas Barcelona di LaLiga pada laga bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Senin, 27 Oktober 2025
Cetak Gol dan Beri Assist, Jude Bellingham Ukir Rekor di El Clasico
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Real Madrid Kalahkan Barcelona 2-1, Jude Bellingham Jadi Pembeda di El Clasico
Kemenangan Real Madrid pada El Clasico kali ini tidak lepas dari performa apik Jude Bellingham.
Yusuf Abdillah - Senin, 27 Oktober 2025
Hasil LaLiga: Real Madrid Kalahkan Barcelona 2-1, Jude Bellingham Jadi Pembeda di El Clasico
Spanyol
Sudah Kembali Fit, Jude Bellingham Siap Habis-habisan di El Clasico
Setelah absen beberapa laga karena cedera bahu, Bellingham mengungkapkan dirinya saat ini sudah berada dalam kondisi fit.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 25 Oktober 2025
Sudah Kembali Fit, Jude Bellingham Siap Habis-habisan di El Clasico
Liga Lain
Perpanjang Kontrak, Lionel Messi Akan Membela Inter Miami hingga Berusia 41 Tahun
Lionel Messi resmi perpanjang kontrak dengan Inter Miami hingga 2028! La Pulga bakal bermain sampai usia 41 tahun. Simak detailnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 24 Oktober 2025
Perpanjang Kontrak, Lionel Messi Akan Membela Inter Miami hingga Berusia 41 Tahun
Inggris
Erling Haaland Samai Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola Pilih Puji Pemain Lain
Dengan 12 pertandingan beruntun selalu mencetak gol, Haaland sukses menyamai pencapaian Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Erling Haaland Samai Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola Pilih Puji Pemain Lain
Inggris
Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland
Pelatih Manchester City Pep Guardiola menegaskan Erling Haaland tidak bisa terus memikul beban mencetak gol sendirian.
Yusuf Abdillah - Minggu, 19 Oktober 2025
Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Puerto Rico vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Argentina kembali beraksi! Saksikan Lionel Messi dan kawan-kawan menghadapi Puerto Rico dalam laga persahabatan di Chase Stadium, Rabu (15/10) pukul 07.00 WIB. Cek link streaming resminya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 15 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Puerto Rico vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Puerto Rico vs Argentina, Rabu 15 Oktober 2025
Simak jadwal dan link streaming laga persahabatan antara Puerto Rico vs Argentina yang digelar di Chase Stadium, Rabu (15/10) pukul 07.00 WIB. Lionel Messi diprediksi kembali bermain.
Johan Kristiandi - Selasa, 14 Oktober 2025
Link Streaming Puerto Rico vs Argentina, Rabu 15 Oktober 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Puerto Rico vs Argentina: Menanti Aksi Lionel Messi
Argentina akan menantang Puerto Rico pada laga persahabatan di Chase Stadium, Rabu (15/10) pagi WIB. Lionel Messi diprediksi tampil setelah absen lawan Venezuela.
Johan Kristiandi - Selasa, 14 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Puerto Rico vs Argentina: Menanti Aksi Lionel Messi
Bagikan