Chelsea dan Liverpool Coba Peruntungan Datangkan Kylian Mbappe

Chelsea dan Liverpool saling sikut dapatkan Kylian Mbappe.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 19 Oktober 2023
Chelsea dan Liverpool Coba Peruntungan Datangkan Kylian Mbappe
Kylian Mbappe (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool dan Chelsea tidak mau ketinggalan dalam perlombaan mendapatkan striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe. Kedua klub itu siap memberikan penawaran menarik kepada Mbappe.

Masa depan Kylian Mbappe di PSG masih menjadi tanda tanya. Kendati sang pemain telah memperbaiki hubungan dengan manajemen, tetapi kontrak baru belum juga diteken.

Baca Juga:

Mengenal Kendry Paez, Wonderkid Chelsea Pencetak Rekor

Tak Hanya Menginspirasi dari Film Dokumenter, Beckham Juga Beri Saran untuk Maguire

Ketika Film Dokumenter 'Beckham' Menginspirasi Scott McTominay



PSG diyakini akan mengajukan tawaran terakhir beberapa pekan mendatang. Les Parisiens berencana memasukkan klausul pelepasan agar Mbappe tertarik memperpanjang kontrak dua tahun lagi.

Jika gagal, PSG berniat menjual Mbappe tengah musim agar tidak kehilangan secara gratis. Namun, sulit melihat ada klub yang mau berjuang memboyong Mbappe pada tengah musim.

Andai Mbappe tidak juga setuju, Chelsea dan Liverpool dikabarkan berniat mencoba peruntungan. La Gazzetta dello Sport melaporkan, kedua klub itu akan melakukan pendekatan pada awal Januari untuk menggoda Mbappe pindah dengan status bebas transfer di akhir musim.



Dalam kabar tersebut tidak diungkap berapa nilai kontrak yang diajukan Chelsea dan Liverpool. Namun, angkanya diyakini sangat tinggi mengingat nama besar Mbappe. Apalagi, pada sisi lain ada Real Madrid yang juga terpincut.

Menilik kondisi keuangan saat ini, Liverpool dikabarkan lebih unggul daripada Chelsea. Sebab, The Blues perlu berpikir ulang agar tidak tersandung masalah Financial Fair Play setelah mengeluarkan hampir 1 miliar pounds untuk membeli pemain sejak Todd Boehly mengambil alih tim pada Mei 2022.

Chelsea Liverpool Kylian Mbappe
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.781

Berita Terkait

Sosok
5 Pemain Chelsea dengan Penantian Gol Pertama Terlama
Baru ini, Malo Gusto mengakhiri penantian mencetak gol dan sukses melakukannya bersama Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
5 Pemain Chelsea dengan Penantian Gol Pertama Terlama
Inggris
Mantan Pemain Arsenal Menyesal Pernah Bergabung dengan Chelsea
Penyesalan selalu datang di akhir dan begitu juga yang dirasakan oleh striker timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Mantan Pemain Arsenal Menyesal Pernah Bergabung dengan Chelsea
Inggris
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Pasca melalui musim yang kuat bersama Liverpool dan juara Premier League, performa Mohamed Salah menurun.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Liga Dunia
Sudah Mengumpulkan Kekayaan hingga Rp3,2 Triliun di China, Mantan Pemain Chelsea Diminta Pensiun
Mantan pemain berbakat Chelsea, Oscar, sudah lama meninggalkan Chelsea dan kini di ambang gantung sepatu alias pensiun.
Arief Hadi - Rabu, 12 November 2025
Sudah Mengumpulkan Kekayaan hingga Rp3,2 Triliun di China, Mantan Pemain Chelsea Diminta Pensiun
Inggris
Dapat Bernasib Sama Seperti Jadon Sancho, Biarkan Estevao Willian Berkembang di Chelsea
Menangani pemain muda pada era sepak bola modern tidak mudah dan Chelsea harus berhati-hati dengan Estevao Willian.
Arief Hadi - Rabu, 12 November 2025
Dapat Bernasib Sama Seperti Jadon Sancho, Biarkan Estevao Willian Berkembang di Chelsea
Inggris
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Penyerang Chelsea, Raheem Sterling, dan keluarganya selamat tanpa cedera setelah penyusup mencoba membobol rumah mereka.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Inggris
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Kontrak Andy Robertson habis di Liverpool pada 2026, tetapi sang pemain santai dengan situasi tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Ragam
5 Rekor Tim dengan Pertahanan Terbaik dalam Sejarah Premier League
Klub-klub dalam sejarah Premier League yang mencatatkan rekor pertahanan terbaik, Chelsea dua kali masuk ke dalam daftar.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
5 Rekor Tim dengan Pertahanan Terbaik dalam Sejarah Premier League
Bagikan