Cetak 12 Gol, Lautaro Martinez Puncaki Daftar Capocannoniere

Inter Milan menang 2-1 atas Atalanta.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 05 November 2023
Cetak 12 Gol, Lautaro Martinez Puncaki Daftar Capocannoniere
Selebrasi gol Lautaro Martinez (Laman Resmi Inter Milan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan menjaga momentum bermain di Serie A. Memainkan pekan 11 melawan Atalanta di Gewiss Stadium, Minggu (05/11) dini hari WIB, Il Nerazzurri menang 2-1 dan menjaga jarak dengan tim-tim rival.

Dua gol Inter arahan Simone Inzaghi datang dari Hakan Calhanoglu (40' penalti) dan Lautaro Martinez (57'), yang diperkecil gol Gianluca Scamacca (61'). Atalanta juga bermain dengan 10 pemain kala Rafael Toloi menerima kartu merah (90+2').

Atalanta berusaha menjaga rekor bagus di kandang, namun Inter jadi tim pertama yang menjebol gawang mereka di laga kandang. Tuan rumah punya 55 persen penguasaan bola dan Inter dengan 45 persen, kedua tim sama-sama melepaskan empat sepakan tepat sasaran.

Inter berada di puncak klasemen dengan 28 poin dari 11 laga, diikuti oleh Juventus (23 poin) yang belum bermain di pekan 11.

Baca Juga:

Inter Terpincut Mantan Bek Milan

Inter 2-1 Salzburg, Kemenangan Penting Nerazzurri Menuju Fase Gugur Liga Champions

Cari Penyerang Muda, Inter Milan Bidik Striker Feyenoord

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit, namun para pemain mampu mengendalikan permainan dengan sangat baik. Atalanta memberi tekanan di 20 menit pertama, tapi kemudian kami memegang kendali setelah unggul 2-0,” kata Inzaghi kepada DAZN.

"Sangat disayangkan kami kebobolan untuk membukanya (laga) kembali. Itu adalah penampilan yang sangat bagus melawan lawan yang hingga saat ini belum kebobolan satu gol pun di kandang musim ini."

Calhanoglu menjadi pencetak gol terbanyak dari Turki dalam sejarah Serie A dengan 36 gol, sama dengan Sukru Gulesin, begitu pula dengan Martinez yang kini sudah mencetak 12 gol di Serie A dan memuncaki daftar capocannoniere (top skorer).

12 gol dari 11 laga dan catatan itu berada di bawah Antonio Valentin Angelillo, 19 gol dari 11 laga pada 1958-1959. Martinez pun menekankan apabila ia memikirkan Sepatu Emas Eropa, top skorer di Eropa, tetapi terpenting baginya adalah kepentingan tim.

"Saya tentu saja memikirkan tentang Sepatu Emas, namun seperti yang selalu saya katakan, yang terpenting adalah membantu Inter. Tidak masalah jika saya mencetak gol, memberikan assist atau hanya berlari sekuat tenaga dan mengorbankan diri saya sendiri," tegas Martinez.

Sayang bagi Inter, kemenangan itu menelan 'tumbal' karena cederanya Benjamin Pavard. Inzaghi khawatir ia akan absen dalam jangka waktu panjang.

"Cara (Matteo) Darmian masuk patut dicontoh, dia bahkan tidak punya waktu untuk melakukan pemanasan. Kami harus menunggu dan melihat apa yang terjadi pada Pavard, karena tempurung lututnya pada dasarnya keluar dari posisinya dan masuk kembali," imbuh Inzaghi.

"Para dokter akan meluangkan waktu untuk melakukan semua tes, tapi saya khawatir kami akan kehilangan dia untuk sementara waktu."

Sementara itu, Martinez mendedikasikan kemenangan itu untuk Pavard. "Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini untuknya, karena dia adalah pemain luar biasa, pemain dengan kualitas hebat dan kami harap ini bukan hal yang terlalu serius," pungkas Martinez.

Serie a Inter Inter Milan Lautaro martinez
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Italia
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
AC Milan urung memanfaatkan status tuan rumah di San Siro pada pekan 19 Serie A dan imbang 1-1 melawan Genoa.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Italia
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Memasuki paruh musim, Inter Milan sementara berada di puncak klasemen Serie A dengan keunggulan empat poin dari pesaing terdekat.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Italia
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Prediksi hasil AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026 versi superkomputer Opta, peluang kemenangan Rossoneri, statistik simulasi, dan misi Milan menekan Inter Milan di klasemen.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming AC Milan vs Genoa pada lanjutan Serie A Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran langsung, jam kick-off WIB, stadion San Siro, dan misi Rossoneri mengejar Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Bagikan