Campur Aduk Perasaan Xavi Hernandez Usai Drama Tujuh Gol di El Madrigal

Barcelona menang 4-3 atas Villarreal di pekan dua LaLiga.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 28 Agustus 2023
Campur Aduk Perasaan Xavi Hernandez Usai Drama Tujuh Gol di El Madrigal
Villarreal 3-4 Barcelona (Laman Resmi Barcelona)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pertandingan seru terjadi di pekan dua LaLiga antara Villarreal melawan juara bertahan, Barcelona, di El Madrigal, Minggu (27/08) malam WIB. Drama tujuh gol terjadi yang berakhir untuk kemenangan 4-3 Barcelona.

Tiga gol Villarreal datang dari Juan Foyth (26'), Alexander Sorloth (40'), dan Alex Baena (50'). Sedangkan empat gol Barcelona dicetak oleh Gavi (12'), Frenkie de Jong (15'), Ferran Torres (68'), dan Robert Lewandowski (71').

Barcelona unggul penguasaan bola 61 persen dengan 21 percobaan tendangan (11 tepat sasaran), sedangkan Villarreal punya 13 tendangan (6 tepat sasaran) dari 39 persen penguasaan bola. Barcelona menempel Real Madrid dengan jarak dua poin saat ini di urutan tiga klasemen.

Baca Juga:

Folarin Balogun Gabung AS Monaco, Chelsea Gigit Jari

Krisis di Lini Pertahanan, Arsenal Bidik Bek Barcelona

Rasmus Hojlund dan Kiprah 6 Pemain Manchester United Asal Denmark

"Barcelona punya 11 tendangan tepa sasaran kontra Villarreal, terbanyak pada laga tandang di seluruh kompetisi di bawah asuhan Xavi Hernandez. Comeback," demikian statistik dari Opta Jose.

Barcelona pada akhirnya menang, tetapi laga itu menyisakan campur aduk perasaan untuk Xavi Hernandez. Ia senang Barcelona punya kualitas ofensif yang bagus, tetapi kebobolan tiga gol itu membuatnya khawatir dari sisi defensif.

"Pertandingan menjadi gila karena kami. Kami mendominasi namun kami juga kebobolan terlalu banyak," ucap Xavi sebagaimana diwartakan Marca.

"Itu adalah pertandingan yang bagus dalam menyerang, tapi dalam bertahan kami kesulitan, tapi ini bukan tim yang mudah untuk dihadapi di laga tandang."

"Saya bangga dengan apa yang saya lihat, terutama di babak kedua. Namun jika kami berhenti melakukan tekanan tinggi untuk merebut kembali penguasaan bola, kami akan menderita. Kami harus meningkatkan pertahanan. Tapi saya puas," urainya.

Pasca melawan Getafe (0-0), Cadiz (2-0), dan Villarreal (4-3), Barcelona akan memainkan pekan empat LaLiga pada laga tandang kontra Osasuna, Senin (04/09) pukul 02.00 dini hari WIB.

LaLiga Barcelona FC Barcelona Villarreal
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Spanyol
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Barcelona memastikan tiket final Piala Super Spanyol setelah menghancurkan Athletic Bilbao 5-0 pada laga semifinal
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Spanyol
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
FC Barcelona selangkah lagi untuk mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 5-0 atas Athletic Club di semifinal.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Hasil pertandingan pada Kamis (08/01) dini hari WIB melibatkan Inter Milan dan Barcelona di dua ajang berbeda.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel panas penentu tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Barcelona menghadapi Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Barca diunggulkan berkat tren positif, tapi ancaman Williams bersaudara tak bisa diremehkan. Simak prediksi lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Spanyol
Tinggalkan Al-Hilal, Full-Back Timnas Portugal Kembali ke Barcelona
FC Barcelona mendatangkan rekrutan pertama pada bursa transfer musim dingin 2026. Dia adalah full-back timnas Portugal, Joao Cancelo.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Tinggalkan Al-Hilal, Full-Back Timnas Portugal Kembali ke Barcelona
Bagikan