Butuh Pengalaman di Lini Belakang, Bayern Bakal Kontrak Kembali Boateng

Bayern Munchen bakal kontrak kembali Jerome Boateng.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 01 Oktober 2023
Butuh Pengalaman di Lini Belakang, Bayern Bakal Kontrak Kembali Boateng
Jerome Boateng (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inkonsistensi performa masih terjadi pada Bayern Munchen musim ini. Bayern arahan Thomas Tuchel belum stabil bermain dan bahkan acapkali kesulitan atau lengah kala menghadapi tim besar.

Hal tersebut menjadi perhatian kapten sekaligus pemain senior Bayern, Joshua Kimmich. Pasca kebobolan gol saat Bayern unggul atas lawan-lawannya seperti Bayer Leverkusen, RB Leipzig, juga Manchester United, Kimmich menilai Bayern tak bisa terus-terusan seperti itu.

"Bodoh sekali cara kami kebobolan. Kami mengalami masalah saat melawan tim-tim papan atas saat ini," cetus Kimmich dikutip dari Goal.

"Kami tidak menyelesaikannya saat melawan Leverkusen, kami tidak menyelesaikannya sekarang saat melawan Leipzig - dan kami juga tampil tidak menentu saat melawan Manchester United. Kami hanya mengalami masalah dalam bermain secara konsisten selama 90 menit melawan tim-tim papan atas."

Baca Juga:

Manchester United Berubah, tapi Kemenangan dan Trofi Tetap yang Paling Penting

Ten Hag Dijadikan Tameng, Manajemen Manchester United Tak Punya Kekuatan

Fakta di Balik Klausul Pembelian Kembali Harry Kane untuk Tottenham

Ditambah dengan cederanya Matthijs de Ligt, Bayern butuh bek senior untuk melapis lini belakang meski masih ada Kim Min-jae dan Dayot Upamecano. Bayern pun akan mengontrak nama yang familiar untuk kontrak jangka pendek, Jerome Boateng.

Pemain berusia 35 tahun sudah berlatih dengan Bayern karena ia berstatus free agent pasca pergi dari Olympique Lyonnais. Boateng bermain untuk Bayern pada periode pertama dari tahun 2011 hingga 2021.

Boateng memainkan 363 pertandingan untuk Bayern dan memenangi dua titel Liga Champions, sembilan Bundesliga, dan lima DFB-Pokals. Diharapkan dengan adanya Boateng pertahanan Bayern membaik, khususnya kala tim dalam kondisi unggul.

Bayern Bayern munchen Jerome Boateng Bundesliga Bundesliga Jerman
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Ragam
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Tahun 2025 akan berakhir dan pada 2025 merupakan momen bagi pemain-pemain tertentu menunjukkan kualitasnya. Siapa saja pemain tersebut?
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Ragam
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Dikagumi saat mencetak gol khususnya gol penentu kemenangan, peran penyerang sangat disorot. Berikut penyerang-penyerang terbaik dunia pada 2025.
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Jerman
Dibanding Liverpool, Florian Wirtz Akan Lebih Tertekan jika Gabung Bayern Munchen
Thomas Muller, menuturkan tekanan yang kini dirasakan Florian Wirtz di Liverpool tidak sebanding dengan yang dirasakannya jika gabung Bayern Munchen.
Arief Hadi - Kamis, 25 Desember 2025
Dibanding Liverpool, Florian Wirtz Akan Lebih Tertekan jika Gabung Bayern Munchen
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Liga Champions
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Pekan lima fase liga Liga Champions 2025-2026 berakhir, Arsenal mantap di urutan satu dan Liverpool kian terpuruk.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Inggris
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Arsenal menjaga momentum melalui kemenangan 3-1 atas Bayern Munchen di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Hasil laga-laga Liga Champions yang dimainkan pada Kamis (27/11) dini hari WIB melibatkan tim seperti Madrid, Inter, Arsenal, PSG, Bayern, dan Liverpool.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Arsenal akan menjamu Bayern Munchen pada matchday 5 League Phase Liga Champions 2025-2026, di Emirates Stadium, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Bagikan