Bujuk Rayu untuk Menggoda Paulo Dybala Gabung Chelsea

Paulo Dybala dikaitkan dengan Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 12 Juli 2023
Bujuk Rayu untuk Menggoda Paulo Dybala Gabung Chelsea
Paulo Dybala (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nama penyerang AS Roma, Paulo Dybala, belakangan tengah hangat dibahas pada bursa transfer musim panas 2023. La Joya - julukan Dybala - kabarnya diminati oleh tim arahan Mauricio Pochettino, Chelsea.

The Blues sedianya sudah mendatangkan dua penyerang, Christopher Nkunku dan Nicolas Jackson, tetapi mereka masih membidik amunisi untuk lini depan setelah melihat area tersebut menjadi titik lemah musim lalu.

Dari 38 laga Chelsea hanya mencetak 38 gol, menjadi catatan terendah, yang berujung posisi finish di urutan 12 Premier League. Performa musim lalu itu juga yang membuat Chelsea melepas 11 pemain setelah belanja mencapai 600 juta poundsterling.

Chelsea berbenah dan dikabarkan mengincar Paulo Dybala. Kontraknya masih bertahan dengan Roma hingga 2025, tetapi itu tidak menutup rumor transfernya. Bahkan, dua pemain Chelsea menggodanya gabung klub.

Baca Juga:

Bek Senior Chelsea Dukung The Blues Datangkan Paulo Dybala

3 Klub Premier League yang Berpeluang Mendapatkan Servis Moises Caicedo

Bicara Isu Kane dan Lukaku, Pochettino Juga Bahas Perburuan Striker Chelsea

Pertama, pemain yang melakukannya adalah Thiago Silva setelah ia bertemu Dybala di Sirkuit Silverstone di Inggris.

"Saya melihat Paulo Dybala di sini, mereka (media) berbicara tentang dia datang ke Chelsea. Saya telah berbicara dengannya dan bertanya apakah dia akan datang," papar Silva baru ini.

"Dia adalah pemain kelas dunia. Saya ingin bermain dengannya dan itu akan menjadi rekrutan besar (jika Chelsea mendatangkan Dybala). Mari kita lihat nanti."

Mengikuti Silva adalah kompatriot Dybala di Argentina, Enzo Fernandez. Ia bahkan terang-terangan meminta eks pemain Juventus tersebut gabung Chelsea dan menantikan kedatangannya di sana.

"Ya, saya melihat sesuatu tentang itu (isu transfer Dybala). Kita lihat saja. Saya harap dia datang. Saya berbicara dengannya dan mengatakan kepadanya bahwa saya sedang menunggu dia untuk berbagi barbekyu atau sesuatu. Saya membutuhkan seseorang untuk berbagi teman," tutur Fernandez kepada Ole.

Ditambah dengan adanya Pochettino, pelatih asal Argentina di Chelsea, kans Dybala ke London pun terbuka meski sang pemain tak masalah bertahan karena ia bahagia di Roma arahan Jose Mourinho.

"Saya bahagia di Roma, tentu saja. Apakah saya bertahan di sini? Ya, kami akan mulai berlatih besok," ucap Dybala pada 10 Juli lalu.

Paulo Dybala Bursa transfer Chelsea Enzo Fernandez Roma AS Roma
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.181

Berita Terkait

Inggris
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Chelsea bermain dengan 10 pemain di Derby London melawan Fulham pada pekan 21 Premier League dan kalah 1-2.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Inggris
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Pelatih Bournemouth Andoni Iraola mengungkapkan bahwa laga melawan Tottenham Hotspur bisa menjadi momen perpisahan Antoine Semenyo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Jadwal
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Pertandingan Fulham vs Chelsea pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026 akan digelar di Craven Cottage, Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Liga Indonesia
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Persita Tangerang menambah kekuatan mereka di putaran kedua Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Carlos Pena Datangkan Eks Anak Asuhnya di Persija ke Persita Tangerang
Liga Indonesia
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Persija Jakarta melepas tiga pemainnya jelang duel penting kontra Persib Bandung akhir pekan nanti. Siapa saja pemain yang dilepas itu?
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Persija Jakarta Lepas 3 Pemain Termasuk Berlabel Timnas Jelang Laga Kontra Persib Bandung
Inggris
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Prediksi Fulham vs Chelsea versi superkomputer Opta di Premier League 2025/2026. Chelsea memang diunggulkan, namun peluang Fulham mencuri poin tetap terbuka. Simak persentase menang dan analisis lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Sosok
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Chelsea telah resmi mengenalkan Liam Rosenior sebagai pelatih baru dan dikontrak selama enam tahun setengah. Rosenior tak asing dengan kultur bola di Inggris.
Arief Hadi - Rabu, 07 Januari 2026
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Inggris
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Chelsea telah resmi mengenalkan pelatih baru pengganti Enzo Maresca. Sosok itu adalah pelatih berusia 41 tahun, Liam Rosenior.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Inggris
Ingin Dekat dengan Istri dan Anak di Rumah, Liam Rosenior Konfirmasi OTW Jadi Pelatih Chelsea
Pelatih Strasbourg, Liam Rosenior, mengonfirmasi akan menggantikan Enzo Maresca sebagai pelatih baru Chelsea.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Ingin Dekat dengan Istri dan Anak di Rumah, Liam Rosenior Konfirmasi OTW Jadi Pelatih Chelsea
Bagikan