Premier League
Bawa Aston Villa ke Liga Champions, Unai Emery Dihadiahi Kontrak Jangka Panjang
BolaSkor.com - Aston Villa mengumumkan bahwa pelatih Unai Emery telah menandatangani kontrak baru jangka panjang berdurasi lima tahun.
Emery, yang bergabung pada 2022, membawa Villa finis empat besar di Premier League untuk pertama kalinya sejak 1995-96, memberi mereka tempat di Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 1981-82. Sebelumnya Emery juga membawa Villa mencapai semifinal Conference League.
"Aston Villa dengan senang hati mengumumkan bahwa pelatih Unai Emery telah sepakat menandatangani perpanjangan kontrak selama lima tahun," tulis klub di situs resmi mereka.
Baca Juga:
Usai Julian Nagelsmann, Barcelona Kembali Ditolak Unai Emery
Punya Rekor Bagus, Unai Emery Bisa Gagalkan Ambisi Juara Liga Arsenal
Unai Emery Bisa Gagalkan Ambisi Juara Premier League Arsenal

“Kami sedang membangun sesuatu yang istimewa di sini di Aston Villa dengan Unai sebagai intinya,” kata ketua Aston Villa Nassef Sawiris.
“Saya sangat senang mengambil langkah ini dan tanggung jawab memimpin klub ini,” kata Emery.
“Ada chemistry yang hebat di Aston Villa. Kami sangat bersemangat untuk melanjutkan perjalanan impian tanpa batas,” tambahnya.
Dengan kontrak baru ini, Emery akan bertahan di Villa Park hingga 2029. Menariknya, Emery sebenarnya baru menandatangi kontrak pada April silam. Kontrak tersebut sejatinya akan berakhir 2027.
Yusuf Abdillah
9.512
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi