Awal Musim Terburuk dalam Karier Jose Mourinho

AS Roma mendekati zona degradasi Serie A.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Jumat, 29 September 2023
Awal Musim Terburuk dalam Karier Jose Mourinho
Jose Mourinho (twitter/ASRomaEN)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jose Mourinho mengatakan dia mengalami awal musim terburuk sebagai manajer setelah kekalahan 4-1 AS Roma di Genoa, Kamis (28/9). Kekalahan yang membuat Roma mendekati zona degradasi Serie A.

Mourinho membimbing Roma ke final kompetisi Eropa berturut-turut, memenangkan Conference League pada 2022 dan kalah dari Sevilla di final Liga Europa musim lalu. Tetapi kini tekanan makin gencar setelah Roma duduk di urutan ke-16 Serie A.

"Ini merupakan awal musim terburuk saya sebagai pelatih. Namun saya rasa Roma belum pernah tampil di dua final Eropa berturut-turut," kata Mourinho.

Baca Juga:

Potensi Dampak dan Hukuman kepada Paul Pogba jika Terbukti Gunakan Doping

Jadi Pahlawan Kemenangan Inter, Federico Dimarco Cetak Gol Terindah dalam Kariernya

Cerita di Balik Gol Indah Marcus Thuram ke Gawang Milan

Roma hanya meraih satu kemenangan dari enam pertandingan mereka di Serie A sejauh ini dan daftar cedera yang terus bertambah tidak membantu perjuangan Mourinho, terutama di lini pertahanan.

“Ketika kami kehilangan pemain tertentu, kami kurang solid,” katanya. “Namun, jika dikatakan melemahnya soliditas kami karena absennya pemain ini atau itu, tidaklah tepat."

“Kurangnya stabilitas pertahanan kami disebabkan oleh tim secara keseluruhan, apa yang terjadi ketika kami kehilangan penguasaan bola dan ketika kami terjatuh lebih dalam,” Mourinho menambahkan.

Roma akan kembali beraksi melawan Frosinone Calcio, Minggu (1/10), yang dilanjutkan dengan pertandingan Liga Europa melawan klub Swiss Servette pada 5 Oktober. Mourinho menegaskan, dia memilih fokus mengurusi timnya dan tidak ada gunanya memikirkan masalah lain.

"Ini adalah skuad yang kami miliki, baik dalam keadaan baik maupun buruk. Kami harus bergerak maju. Tidak ada waktu untuk mengeluh," ujarnya.

"Kami akan bekerja keras mulai besok menjelang pertandingan berikutnya. Tiga poin akan dipertaruhkan."

Serie a AS Roma Jose Mourinho Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.976

Berita Terkait

Italia
Kirim Tawaran Rekrut Jean-Philippe Mateta, Juventus Rayu dengan Klausul yang Mudah Aktif
Juventus dikabarkan serius memburu striker Crystal Palace, Jean-Philippe Mateta. Skema pinjaman, klausul tebusan, hingga peluang lolos Eropa membuat transfer ini menarik. Simak detailnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Kirim Tawaran Rekrut Jean-Philippe Mateta, Juventus Rayu dengan Klausul yang Mudah Aktif
Italia
Juventus Tumbang di Kandang Cagliari, Spalletti Soroti Disiplin Pemain
Pelatih Juventus Luciano Spalletti mengingatkan timnya untuk segera berbenah dan memperbaiki diri.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Juventus Tumbang di Kandang Cagliari, Spalletti Soroti Disiplin Pemain
Jadwal
Link Live Streaming Real Sociedad vs Barcelona, Senin 19 Januari 2026
Jadwal laga tandang Barcelona melawan Real Sociedad pada pertandingan lanjutan LaLiga 2025-2026, di Reale Arena.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Link Live Streaming Real Sociedad vs Barcelona, Senin 19 Januari 2026
Inggris
Testimoni Pep Guardiola: Manchester United Lebih Hebat
Pep Guardiola mengakui keunggulan Manchester United usai derby Manchester di Premier League. Apa yang membuat Setan Merah tampil lebih efektif? Simak komentar lengkap sang pelatih!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Testimoni Pep Guardiola: Manchester United Lebih Hebat
Inggris
Kesaksian Lisandro Martinez: Michael Carrick Tanamkan Mentalitas Pemenang
Lisandro Martinez buka suara soal perubahan mentalitas Manchester United usai derby melawan Manchester City. Apa kunci kebangkitan Setan Merah? Simak kesaksiannya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Kesaksian Lisandro Martinez: Michael Carrick Tanamkan Mentalitas Pemenang
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil AC Milan vs Lecce: Tiga Poin di Depan Mata Rossoneri
Superkomputer Opta merilis prediksi hasil AC Milan vs Lecce di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri mencolok, sementara peluang Lecce sangat kecil. Simak datanya!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil AC Milan vs Lecce: Tiga Poin di Depan Mata Rossoneri
Italia
Berada di Urutan Dua Serie A, AC Milan Dianggap Hanya Beruntung
Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, menanggapi stigma kepada timnya yang dinilai hanya beruntung dengan ada di urutan dua Serie A.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Berada di Urutan Dua Serie A, AC Milan Dianggap Hanya Beruntung
Spanyol
Kalah Lawan Cagliari, Juventus Catat Rekor Memalukan
Juventus menelan kekalahan mengejutkan dari Cagliari meski mendominasi penguasaan bola hingga 78 persen. Statistik mencengangkan, rekor memalukan, dan jadwal berat menanti Bianconeri.
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Kalah Lawan Cagliari, Juventus Catat Rekor Memalukan
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026 Usai Real Madrid Menekuk Levante 2-0: Punggung Barcelona Mulai Terlihat
Update klasemen terkini LaLiga 2025/2026 setelah Real Madrid menang 2-0 atas Levante. Jarak dengan Barcelona kian menipis, persaingan juara makin panas. Simak posisi lengkap tim-tim papan atas!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026 Usai Real Madrid Menekuk Levante 2-0: Punggung Barcelona Mulai Terlihat
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026 Usai Inter Milan Menumbangkan Parma dan Juventus Ditekuk Cagliari
Update klasemen terkini Serie A 2025/2026 usai pekan ke-21. Inter Milan kukuh di puncak setelah menaklukkan Parma, Juventus terpeleset di markas Cagliari. Simak posisi lengkap tim-tim papan atas!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026 Usai Inter Milan Menumbangkan Parma dan Juventus Ditekuk Cagliari
Bagikan