Anomali Dua Liga Top Eropa, Tottenham Hotspur dan Girona Puncaki Klasemen

Kejutan terjadi di LaLiga dan Premier League.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 28 Oktober 2023
Anomali Dua Liga Top Eropa, Tottenham Hotspur dan Girona Puncaki Klasemen
Tottenham Hotspur (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Musim 2023-2024 masih berada pada kategori awal musim, belum ada yang pasti untuk tim-tim yang akan menempati zona Eropa atau menjadi juara. Kendati demikian, bagaimana klasemen di akhir musim sudah dapat diprediksi.

Ada yang menarik, menjadi anomali, ketika melihat dua liga top Eropa LaLiga dan Premier League. Pasalnya, pada posisi satu klasemen ditempati oleh tim kejutan: Girona di LaLiga dan Tottenham Hotspur di Premier League.

Girona baru memenangi laga melawan Celta Vigo di pekan 11 LaLiga, Sabtu (28/10) dini hari WIB, dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Yangel Herrera (90+1') di Montilivi. Hasil itu menempatkan Girona di urutan satu klasemen.

Girona mengoleksi 28 poin dari 11 laga dan berada di atas dua Raksasa Spanyol, Real Madrid (25 poin) dan Barcelona (24 poin), dan keduanya akan saling bentrok di El Clasico.

Baca Juga:

Fans di Inggris Tak Bisa Saksikan Aksi Jude Bellingham di El Clasico

Kabar Baik buat Barcelona Jelang El Clasico

4 Duel Kunci yang Dapat Jadi Pembeda di El Clasico

Dengan mereka berada di urutan satu, bahkan berada di empat besar, sudah menjadi fenomena mengingat mereka baru promosi ke LaLiga musim lalu. Girona arahan Michel tak berada di posisi mereka saat ini karena kebetulan.

Dikabarkan Squawka pada 22 Oktober lalu, Girona mencetak lebih banyak gol liga musim ini (24 gol) ketimbang Madrid (21 gol), Liverpool (20 gol), Napoli (20 gol), Paris Saint-Germain (20 gol), Manchester City (19 gol), dan Arsenal (18 gol).

Permainan bagus mereka diakui langsung oleh lawan yang pernah Girona kalahkan musim ini, Villarreal, melalui sang pelatih Pacheta dan Ramon Terrats.

"Mereka (Girona) tim yang memainkan sepak bola terbaik di Divisi Primera. Menyenangkan melihat mereka bermain, sulit ketika Anda melawan mereka tapi permainan mereka enak dilihat," ucap Terrats.

Menarik untuk dilihat bagaimana akhir perjalanan Girona nanti di akhir musim.

Tak jauh berbeda di Premier League, liga terbaik dunia yang terkenal dengan persaingan ketatnya, ada Tottenham Hotspur. Ditinggal pergi Harry Kane dan dilatih peramu taktik baru asal Australia, Ange Postecoglou, membuat tim sulit diprediksi permainannya.

Tottenham kini tak punya satu bintang yang diandalkan seperti Kane, sebab mereka bermain lebih kolektif. Tottenham, teranyar, menang 2-1 atas Crystal Palace di pekan 10 LaLiga.

Hasil itu membawa mereka ke puncak klasemen dengan 26 poin dari 10 pertandingan, belum tersentuh kekalahan. Tottenham berada di urutan satu di atas Manchester City (21 poin), Arsenal (21 poin), dan Liverpool (20 poin).

Jikalau pun Man City atau Asenal memenangi laga pekan 10 Premier League, Tottenham masih akan berada di puncak klasemen. Tanpa partisipasi di Eropa - seperti Girona - Tottenham akan sepenuhnya fokus pada laga-laga domestik.

Girona Tottenham Hotspur LaLiga Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
William Saliba akhirnya jujur soal ketertarikan Real Madrid. Ia akui sempat tergoda, tapi bertekad bawa Arsenal juara dulu sebelum pindah!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
Spanyol
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Update klasemen LaLiga 2025/2026 usai pekan ke-11! Real Madrid masih di puncak, tapi Barcelona terus menekan setelah menang atas Elche.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Inggris
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Total, Haaland sudah menambah koleksi golnya musim ini menjadi 26 untuk City dan timnas Norwegia di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Spanyol
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Barcelona kembali ke jalur kemenangan setelah menggalahkan Elche 3-1 pada pertandingan pekan ke-11 LaLiga.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Inggris
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Kemenangan 3-1 Manchester City atas Bournemouth pada pekan ke-10 Premier League menjadi momen bersejarah bagi Phil Foden.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Manchester City Kalahkan Bournemouth, Phil Foden Ukir Sejarah
Inggris
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Musim ini sejarah akan terjadi di Premier League karena tidak akan banyak laga yang digelar saat Boxing Day, 26 Desember.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Pertama Kali dalam Sejarah, Premier League Hanya Gelar Satu Laga di Boxing Day
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Bagikan