Premier League
Andre Onana Yakin Peruntungannya Sudah Berubah
BolaSkor.com - Andre Onana mengatakan dirinya yakin sudah memutar peruntungan di Manchester United. Onana juga mengungkapkan apa yang dialaminya sejak pertama kali merumput di Inggris.
Pemain Kamerun itu bergabung dengan United dari Inter Milan pada Juli dengan nilai transfer 47,2 juta pound. Namun, Onana awal karier Onana di MU seperti mimpi buruk. Serangkaian kesalahan yang dilakukan membuat dia berada di bawah tekanan besar.
Kiper berusia 27 tahun itu mengaku sulit menyesuaikan diri dengan kehidupan di Inggris.
"Saya membutuhkan waktu enam atau tujuh bulan untuk tidak bermain bagus, hanya untuk merasa baik," kata Onana dikutip AFP.
Baca Juga:
Marcus Rashford Harus Dapat Teguran Keras dari Pemain Senior Manchester United
Ketika Manchester United Kini Menjadi Tetangga yang Mengganggu
Profil dan Rekam Jejak Dan Ashworth, Direktur Olahraga yang Diidamkan Manchester United

"Sungguh masa yang sulit bagi saya. Kini saya merasa sedikit lebih baik karena segalanya masih baru. Sulit bagi saya untuk merasa seperti di rumah sendiri karena banyak alasan di sebuah negara baru," kata Onana.
"Namun sekarang saya merasa baik-baik saja. Saya tak ingin membahas penampilan saya. Karena saya tahu saya adalah penjaga gawang dan saya telah melakukan lebih dari apa yang baru saja saya lakukan."
"Buat saya, hal terpenting adalah bersiap, berbahagia, dan saya pun akan bersinar," kata dia.
Kesalahan yang dilakukan sang kiper selama penampilan singkat United dalam Liga Champions sangat merugikan timnya, namun penampilannya meningkat pesat belakangan ini.
"Saya kira saya tengah mengalami titik balik, tapi tidak di lapangan karena, seperti saya katakan, lebih banyak mental karena segalanya berbeda," kata Onana.
"Musim lalu saya memang pindah dari Amsterdam (Ajax) ke Milan, tapi adaptasinya cukup mudah."
"Tetapi di sini saya memerlukan waktu tujuh, delapan bulan. Saya harap kami akan berakhir dengan kemenangan."
"Saya kira semuanya sudah berlalu. Kini kami mesti jalan terus."
Yusuf Abdillah
9.948
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United