Abaikan Romelu Lukaku, Inter Milan Fokus Hadapi RB Salzburg

Inter Milan akan fokus menghadapi RB Salzburg.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 24 Oktober 2023
Abaikan Romelu Lukaku, Inter Milan Fokus Hadapi RB Salzburg
Inter Milan dan Simone Inzaghi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan akan menjamu RB Salzburg pada laga tiga grup D Liga Champions di Giuseppe Meazza, Selasa (24/10) pukul 23.45 WIB. Persaingan di grup D relatif ketat dan itu bisa dilihat dari posisi saat ini.

Real Sociedad berada di puncak klasemen dengan empat poin, sama dengan Inter di urutan dua, disusul di bawahnya Salzburg (tiga poin) dan Benfica (tanpa poin).

Pasca menghadapi Salzburg, Il Nerazzurri akan melawan AS Roma di Serie A pada Senin (30/10) pukul 00.00 WIB. Laga itu menjadi sorotan karena striker Roma, Romelu Lukaku, yang sempat memicu drama pada bursa transfer musim panas 2023.

Akan tapi Simone Inzaghi dan skuad Inter tak memikirkan Lukaku untuk saat ini, sebab fokus khusus mereka adalah Salzburg yang meraih kemenangan di markas Benfica.

Baca Juga:

Tolak Tawaran Fantastis dari Banyak Klub, Lautaro Hanya Ingin Bertahan di Inter

Stok Tinggal Tiga, Inter Milan Tidak Punya Niat Belanja Striker Baru

Inzaghi Tidak Terima Inter Ditahan Bologna

"Yah, pada Sabtu (lalu, 3-0 atas Torino) kami memenangkan pertandingan penting, bukan pertandingan yang mudah. Besok juga sangat penting, dalam grup yang sangat seimbang, dan kami harus menjaga tingkat konsentrasi kami tetap tinggi. Salzburg bukan tim yang mudah untuk dihadapi, mereka menang di Lisbon melawan Benfica," papar Inzaghi di Football-Italia.

"Kami akan memikirkan Roma dan Lukaku dalam 48 jam, sekarang kami fokus pada Salzburg dan kami tahu bahwa kami harus sangat berkonsentrasi."

Inzaghi juga membahas ketatnya persaingan di grup D hingga timnya harus fokus bermain melawan Salzburg. Menurutnya, tim Austria itu memiliki permainan yang agresif dan juga dengan gaya sepak bola yang bagus.

"Dalam grup yang seimbang seperti kami, dengan tim hebat seperti Real Sociedad di puncak, kami tahu bahwa setiap pertandingan akan menjadi sangat-sangat penting," tambah Inzaghi.

"Ini akan membutuhkan konsentrasi yang tinggi, para pemain mengetahuinya dan mereka tahu bahwa tidak ada banyak waktu untuk kami, atau untuk lawan kami."

"Ini adalah tim yang memainkan sepak bola bagus, dan tim yang agresif, meski mereka memainkan sistem yang berbeda selama pramusim. Kami tahu kami harus menampilkan performa Inter yang sebenarnya," urainya.

Liga Champions Inter Inter Milan Romelu lukaku Red Bull Salzburg
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.878

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Jadwal
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Juara Premier League Liverpool akan melawan kampiun Eredivisie PSV di Stadion Anfield dalam laga lanjutan Liga Champions, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Inggris
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Kemenangan telak Chelsea atas Barcelona tidak lepas dari taktik yang diterapkan pelatih Chelsea Enzo Maresca.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Arsenal akan menjamu Bayern Munchen pada matchday 5 League Phase Liga Champions 2025-2026, di Emirates Stadium, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Liga Champions
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Superkomputer Opta merilis prediksi mengejutkan untuk duel Arsenal vs Bayern di Liga Champions. Siapa yang lebih diunggulkan? Simak peluang lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Liga Champions
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Atletico Madrid vs Inter Milan lewat puluhan ribu simulasi. Simak persentase kemenangan dan peluang kedua tim di Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Bagikan